Smart Forstar Concept, Si Imut Nan Sporty

Selasa, 18 September 2012 | 14:03 WIB


Paris – Bagi kami, selalu menyenangkan kala melihat mobil-mobil konsep yang ditawarkan Smart saat pameran kelas dunia berlangsung. Dan kali ini, Smart kembali hadir dengan konsep Forstar yang imut dan sporty. Tak sendirian, Smart mengembangkan Forstar bersama Renault.

Hal ini membawa harapan bagi Forstar untuk bertransformasi menjadi mobil produksi massal. Sebab Smart dikenal gemar menghadirkan konsep keren yang sayangnya hanya sebagian kecil dari konsep tersebut yang mengaspal sebagai versi produksi.

Kembali ke Forstar. Desain mobil mungil itu terbilang mencolok mata dengan tampilan front fascia yang mirip tokoh kartun yang sedang tersenyum. Tampilan headlamp LED ‘beralis’ terasa futuristik dan berpadu apik dengan gril nya. Kesan unik juga hadir dari bentuk kap mesin yang berkisi udara di depan.

Lalu, atap coupe dibagian atas penumpang terlihat menyatu dengan cover pintu kargo. Sementara panel sideskirt menyatu dengan bodi belakang dengan laburan kelir hitam tampak kontras dengan warna oranye. Yang unik, pelek berkelir hitamnya memiliki diameter yang cukup besar, yakni 21 inci. Pelek tersebut berbalut ban 245/35 ZR21.

Dari sektor sumber penggerak, Forstar mengandalkan sistem elektrik yang diambil dari Fortwo EV, yang mengandalkan magneto-electric motor yang tertanam di as belakang dengan tenaga 80 dk dan torsi 135 Nm. (mobil.otomotifnet.com)