Ducati Dituding Jadi Dalang Naiknya Bobot Minimal Motor Prototipe

billy - Selasa, 6 Maret 2012 | 15:25 WIB

(billy - )


Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports (promotor MotoGP) sudah menjelaskan secara mendetail mengenail alasan dinaikkannya bobot minimal motor prototipe sebanyak 4 kg dari 153 kg jadi 157 kg. Yaitu karena MSMA (Motorcycle Sports Manufacturers Association) bersepakat untuk menambah 4 kg, sebab ini adalah jalan tengah dari usul penambahan bobot minimal dari Grand Prix Committee (GPC) sebesar 160 kg.

Namun bantahan dari Honda dan Yamaha tentang kesepakatan MSMA, jadi bukti terbaru bahwa tidak ada kesepakatan penambahan bobot minimal motor sebanyak 4 kg di tubuh MSMA. Belakangan muncul lagi rumor yang menyatakan bahwa Ducati adalah dalang dari semua masalah ini.

Kecurigaan semua pihak pada Ducati jadi dalang politik pemberlakuan regulasi bobot minimal tersebut, semakin mencuat ketika pihak Ducati menyatakan bahwa mereka baru akan membangun motor setelah musim dingin masuk. Artinya meski regulasi berubah mulai bulan Desember, Ducati tetap tidak terkena imbasnya, sebab mereka baru mulai membangun motor prototipe GP12 di bulan Desember 2012.

Alasannya pun cukup kuat, Filippo Preziosi sebagai direktur teknis tim Ducati ingin membangun motor berdasarkan masukan dari tim pembalapnya yaitu Valentino Rossi, berdasarkan hasil sesi tes di Valencia 2011.

Hal lain yang memperkuat tudingan banyak pihak bahwa Ducati jadi biang naiknya bobot minimal motor prototipe, karena Ducati sulit membuat motornya mencapai berat minimum 153 kg, setelah beralih menggunakan rangka aluminium.

Meski beberapa keterangan sudah menunjuk fakta bahwa Ducati berada di belakang semua ini, tapi semuanya masih cukup mentah. Kita lihat sejauh mana arah permasalahannya. (otosport.co.id)