Rossi Fokus Tes Kelistrikan Baru di Ducati GP12

billy - Selasa, 28 Februari 2012 | 15:37 WIB

(billy - )


Ketika hujan reda di Sirkuit Sepang, Malaysia (28/2) siang tadi, Valentino Rossi adalah pembalap pertama yang masuk ke lintasan dan melanjutkan sesi pengetesannya. Tidak perduli dengan kondisi trek yang masih basah, pembalap asal Italia itu bahkan rela menggunakan ban basah untuk memaksimalkan sesi pengetesan sistem elektronik di GP12 yang baru.

Namun mengapa Rossi harus mati-matian melakukan sesi pengetesan meski dalam kondisi sirkuit yang basah? Selain rentan untuk terjatuh saat memaksimalkan performa motor, juga sesi tes tidak akan pernah maksimal dalam kondisi sirkuit basah.

Tapi Rossi harus mencoba segala kemungkinan termasuk konfigurasi setting sistem kelistrikan yang memungkinkan pengaturan tenaga mesin jadi lebih baik. Sehingga ketertinggalan mereka dari para pembalap Honda dan Yamaha bisa terkejar. Apalagi Filippo Preziosi (direktur teknis Ducati) ingin Rossi mempelajari semua konfigurasi setting kelistrikan yang baru dari Ducati.

Jika memang perfomra sistem kelistrikan yang baru dites di Jerez, Spanyol pekan lalu itu cukup mumpuni, maka Rossi dan Hayden akan boleh memutuskan untuk menggunakan sistem yang baru. Sementara jika tidak kompetitif, Rossi dan Nicky Hayden boleh memilih kembali sistem kelistrikan yang sebelumnya. (otosport.co.id)