Tim Forward Racing adalah tim pertama yang mengkonfirmasi keikutsertaan mereka di ajang balap MotoGP tahun 2012, berikut dengan pembalapnya. Edwards sempat berharap bisa menggunakan mesin Yamaha YZF-R1 dipadu sasis buatan tim Tech3. Tapi ternyata itu agak sulit, sehingga Edwards harus menggunakan mesin dari BMW S1000RR dan sasis yang dibuat Suter.
“Saya tidak akan menargetkan performa bagus di awal balapan dan kemenangan di seri terakhir, namun kami akan bekerja keras untuk membangun motor. Langkah yang saya lakukan ini adalah petualangan baru di ajang balap MotoGP, karena saya akan bekerja dengan tim baru serta metode baru,” papar Edwards.
“Semua orang ingin melihat kompetisi balap yang dipenuhi dengan aksi susul-menyusul seperti di ajang balap Moto2. Di MotoGP pertarungan jarak dekat seperti di Moto2 adalah mimpi dan harapan. Seseorang harus mulai melakukannya,” imbuh Edwards.
Sejak pengumuman pinangan Edwards di Misano, Italia bulan lalu hingga sekarang, tim Forward Racing belum pernah mengikuti sesi pengetesan motor karena belum ada kepastian penggunaan mesin dan sasis. Semoga ada kabar baik dari tim Forward di sesi tes pra musim 2012 usai MotoGP Valencia (6/11) mendatang. (otosport.co.id)