Yamaha V-Ixion, Sensitif Pada Kualitas Bensin

Editor - Selasa, 22 Juni 2010 | 06:24 WIB

(Editor - )

OTOMOTIFNET - Kondisi seken keluaran tahun 2009 dibanderol sekitar Rp 18 juta. Tentu saja masih bagus siap pakai.

Besutan 150 cc SOHC, 4 klep, berpendingin cairan, dan injeksi ini tergolong banyak peminatnya. Sebab selain keunggulan teknologi tersebut, penampilannya tergolong modern. Sasis deltaboks dan telah monosok.

Meski begitu, pada awal kemunculannya, sempat mengalami masalah pada pompa bensin. Nah pada generasi baru tak ada kendala lagi.

Kendala lain? “Mesin jarang masalah, yang mesti diperhatikan pemilihan bahan bakar, jangan mengisi sembarangan,” ujar Fidelis, dari bengkel Fidel Motor Sport, di Tanjung Priok, Jakut. “Biar awet jangan lupa rutin ganti oli tiap 2 ribu km,” lanjutnya.

Berikutnya, periksa juga cairan radiator, saringan udara, saringan oli, kampas berikut minyak rem.

Orisinal KW
Kampas rem depan 75.000 25.000
Kampas rem belakang 52.000 25.000
Kampas Kopling 125.000 70.000
Gear set
614.000 150.000
Keteng 177.000 75.000
Piston dan ring
286.000 -
Filter
23.000 -
Karet tromol
13.000 8.000
Sumber: Sumber Jaya Motor Jl.Palmerah Utara No.96B Jakbar 021-5485766

 Penulis/Foto: Aant / Aant