OTOMOTIFNET - Berbicara mengenai desain, Honda Scoopy memilih masuk jalur retro modern. Hmm, retro modern, seperti apa sih bentuknya? Bukankah retro dan modern itu adalah dua hal yang sangat berlawanan? Di sini salah seorang perwakilan dari PT Astra Honda Motor menjelaskan, bagaimana Scoopy pada akhirnya mengaplikasikan hal tersebut.
"Retro modern adalah desain retro dengan penampilan yang lebih modern. Bukan retro klasik yang memang desainnya kuno," ungkap Agustinus Indra Putra, Marketing Planning Analisys PT Astra Honda Motor (AHM).
Lalu apa tidak salah setting bila Honda scoopy hanya tersedia dalam tipe pelek palang atau racing? Padahal lumrahnya motor bergaya retro menggunakan pelek jari-jari.
"Tentunya Honda Scoopy sah-sah saja memakai pelek racing. Karena konsepnya tidak sepenuhnya klasik. Tidak seperti banyak motor berkonsep retro yang memilih menggunakan pelek jari-jari," jelas Indra lagi.
Lalu bagaimana bila tetap ada konsumen yang bersikukuh ingin menggunakan pelek jari-jari. Mau enggak mau harus menempuh langkah modifikasi, toh basis sasis dan mesinnya sama dengan Honda Beat. Jadi teromol dan pelek jari-jarinya bisa ambil punya Honda Beat. Bagaimana dengan anda?
Penulis : Popo