Suzuki Recall 1 Juta Swift Karena Kebocoran Bahan Bakar

Rabu, 9 Mei 2012 | 11:04 WIB


Tokyo - Suzuki Swift harus ditarik dari pasaran karena diduga ada cacat bawaan pabrik yang bisa menyebabkan kebocoran bahan bakar. Potensi bahaya tersebut diantisipasi Suzuki Motor Corp dengan melakukan recall.

Suzuki hari ini (9/5) telah mengumumkan akan menarik sekitar 1.090.000 unit Suzuki Swift yang sudah dijual di berbagai negara di dunia, yang diproduksi antara September 2010 sampai April 2012.

Cacat produksi pada sistem bahan bakar, yakni pada selang bahan bakarnya, cacat tersebut punya potensi kebocoran karena menyebabkan bahan bakar tumpah, dan seandainya ada percikan api, tentu saja bisa menimbulkan kebakaran.

Empat kasus kebocoran bahan bakar telah dilaporkan. Komposisinya, sebanyak 55.146 unit ditarik di Jepang, dan sisanya sebanyak 53.801 ditarik dari pasaran global seperti Meksiko, Australia dan negara Eropa lainnya. (mobil.otomotifnet.com)