Vice President Of Global Research and Development,Alan Taub mengatakan, “Mobil-mobil Autonomous dengan teknologi Self-driving Systems yang canggih siap pada akhir dekade ini.”
Menurutnya, saat ini sebagian besar mobil memiliki jumlah sensor, radar, alat komunikasi portable, GPS dan kamera serta peta digital. Jika fitur-fitur tadi digabungkan dan dikembangkan kendaraan sebenarnya tidak membutuhkan pengemudi lagi.
Dan di masa depan, teknologi tadi sudah dapat meerintahkan kendaraan untuk berhenti atau menghindari obyek dijalan dan menemukan rute yang telah ditetapkan dengan sendirinya.
“Tujuan utama teknologi yang akan di kembangkan oleh GM ini memberikan kenyamanan serta keselamatan aktif sehingga bisa menurunkan angka kecelakaan dan kematian di jalan raya, “ ujar Taub. (mobil.otomotifnet.com)