Juara dunia MotoGP tahun 2007 itu memang sangat konsisten dalam mencetak lap tercepatnya sepanjang akhir pekan. Semangatnya untuk meraih kemenangan yang pertama kalinya di sirkuit Le Mans Prancis pun sangat tinggi. Apalagi saat ia meraih titel juara dunia tim Ducati, Stoner masih luput dari kemenangan di sirkuit ini. Stoner mengamankan lap tercepat dengan 1 menit 33.153 detik.
Marco Simoncelli yang juga terlihat sangat agresif, pada sesi QTT hari ini berhasil mengamankan posisi start kedua. Pembalap berambut kribo itu mampu tampil apik dengan 1 menit 33.212 detik. Capaian lap tercepat ini diraih oleh Simoncelli menjelang beberapa menit sesi QTT berakhir.
Kemudian posisi ketiga sekaligus pembalap terakhir di lini terdepan adalah Andrea Dovizioso yang tampil dengan paket kopling baru. Pembalap asal Italia itu baru pertama kali mengamankan posisi start di lini pertama sekaligus ingin membuktikan bahwa mulai seri ini ia akan tampil lebih bagus dan meraih hasil bagus pula. Ia mengamankan lap tercepat dengan 1 menit 33.621 detik.
Sementara Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo yang diharapkan memberikan perlawanan ketat di sesi QTT kali ini justru hanya bisa menempati posisi start 4 dan 5. Duo pembalap Tech3 Yamaha yaitu Cal Crutchlow dan Colin Edwards juga meraih hasil bagus dengan mengamankan posisi start 6 dan 7. Lalu disusul oleh Ben Spies, Valentino Rossi dan Nicky Hayden yang menutup 10 besar posisi teratas. (otosport.co.id)
Hasil QTT MotoGP Prancis 2011 :
1. Casey Stoner AUS Repsol Honda Team 1m 33.153 detik
2. Marco Simoncelli ITA San Carlo Honda Gresini 1m 33.212 detik
3. Andrea Dovizioso ITA Repsol Honda Team 1m 33.621 detik
4. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team 1m 33.683 detik
5. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing 1m 33.706 detik
6. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 1m 33.804 detik
7. Colin Edwards USA Monster Yamaha Tech 3 1m 34.063 detik
8. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing 1m 34.206 detik
9. Valentino Rossi ITA Ducati Marlboro Team 1m 34.206 detik
10. Nicky Hayden USA Ducati Marlboro Team 1m 34.277 detik
11. Randy de Puniet FRA Pramac Racing Team 1m 34.351 detik
12. Alvaro Bautista ESP Rizla Suzuki MotoGP 1m 34.513 detik
13. Hiroshi Aoyama JPN San Carlo Honda Gresini 1m 34.612 detik
14. Hector Barbera ESP Mapfre Aspar Team 1m 34.650 detik
15. Loris Capirossi ITA Pramac Racing Team 1m 34.866 detik
16. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing 1m 35.100 detik
17. Toni Elias ESP LCR Honda MotoGP 1m 35.433 detik