Tahun 2011 pagelaran MotoGP Portugal dipindahkan ke awal musim, namun prediksi cuaca buruk tetap mengancam. Tentunya ini akan membuat pembalap sulit melakukan eksplorasi lebih awal jika kejadiannya seperti tahun lalu. Musim 2010 lalu pada sesi latihan 1, hanya 2 pembalap yang turun ke lintasan yaitu Hiroshi Aoyama dari tim Interwetten Honda dan Carlos Checa di tim Pramac Ducati.
Prosentase turunnya hujan sepanjang akhir pekan di Estoril pun diperkirakan mencapai 60 persen. Dimana pada semua sesi akan diselimuti dengan awal tebal. Sementara untuk sesi tes sehari setelah MotoGP Portugal digelar, diperkirakan sudah mulai akan berkurang dengan prosentase kemungkinan turunnya hujan sekitar 30 persen. (otosport.co.id)