Burgess : Rossi Sudah 90 Persen Fit Untuk MotoGP Portugal

billy - Rabu, 27 April 2011 | 06:16 WIB

(billy - )


Keluhan Valentino Rossi pada bagian bahu yang belum 100 persen pulih usai naik ke meja operasi akhir tahun lalu, rupanya sudah semakin membaik. Pembalap asal Italia itu pun tampil cukup agresif di seri Jerez Spanyol (3/4) lalu.

Namun untuk seri Estoril Portugal (1/5) akhir pekan ini, Jeremy Burgess sebagai kepala mekanik di kubu Rossi mengungkapkan bahwa kondisi Rossi sudah lebih baik. Jadi ia sudah bisa bergerak lebih nyaman dalam mengeksplorasi performa terbaik motor.

“Kondisi Rossi untuk MotoGP Portugal akhir pekan ini sudah semakin membaik. Ia sudah 90 persen fit untuk menjalani balapan dan mengeksplorasi kemampuan terbaik motor Ducati, kendati optimisme untuk menang masih sangat kecil. Kami juga sudah mempunyai upgrade komponen untuk Estoril, sebelum dan setelah balapan.,” urai Burgess.

Selain menguraikan tentang kondisi Rossi yang sudah lebih baik, Burgess juga menjelaskan bahwa kendala yang dialami Rossi saat ini adalah ia tidak begitu percaya diri saat menikung. Penyebabnya adalah grip yang sangat minim, sehingga jika terlalu miring malah akan menyebabkan pembalap tergelincir.  (otosport.co.id)