Italia - Tim Ducati sepertinya ingin membuat pesta awal tahunnya di Madonna di Campiglio, Italia, jadi lebih semarak. Setelah kemarin memperlihatkan Valentino Rossi dan Nicky Hayden dengan wearpack livery-nya masing-masing, kali ini Ducati kembali show off, warna lengkap tim Ducati.
Nah, apakah ini sesuai dengan ekspektasi para fans yang sudah lama menunggu seperti apa livery Rossi di Ducati? Hmm sepertinya tidak begitu. Bukan hanya fans di dunia saja yang banyak mengomentari, namun fans di Indonesia pun sepertinya kurang ‘greget’ melihat livery Rossi seperti ini.
Perbedaannya dengan livery yang lama cukup banyak juga. Selain dominasi warna putih jadi lebih banyak seperti livery tim Althea Ducati saat ini, untuk motor Rossi, padanan warna kuning metalik memang masih terlihat kurang klop. Namun ini adalah kombinasi yang paling pas untuk saat ini.
Bukan hanya livery yang berbeda secara kasat mata, bentuk fairing, serta moncongnya pun terlihat lebih agresif. Fairing lebih lebar, dan hampir menutup bagian belakang ban depan, membuatnya lebih gagah. Lubang udaranya pun mengadopsi bentuk lubang pernapasan ikan hiu. (otosport.otomotifnet.com)
Acara peluncuran livery dan tim Ducati 2011 di Madonna di Campiglio, Italia
Nih dia motor Ducati Desmosedici GP11
Valentino Rossi dan Nicky Hayden berpose lengkap di atas motor masing-masing
Detail motor Rossi
Detail motor Hayden
Nah, apakah ini sesuai dengan ekspektasi para fans yang sudah lama menunggu seperti apa livery Rossi di Ducati? Hmm sepertinya tidak begitu. Bukan hanya fans di dunia saja yang banyak mengomentari, namun fans di Indonesia pun sepertinya kurang ‘greget’ melihat livery Rossi seperti ini.
Perbedaannya dengan livery yang lama cukup banyak juga. Selain dominasi warna putih jadi lebih banyak seperti livery tim Althea Ducati saat ini, untuk motor Rossi, padanan warna kuning metalik memang masih terlihat kurang klop. Namun ini adalah kombinasi yang paling pas untuk saat ini.
Bukan hanya livery yang berbeda secara kasat mata, bentuk fairing, serta moncongnya pun terlihat lebih agresif. Fairing lebih lebar, dan hampir menutup bagian belakang ban depan, membuatnya lebih gagah. Lubang udaranya pun mengadopsi bentuk lubang pernapasan ikan hiu. (otosport.otomotifnet.com)
Acara peluncuran livery dan tim Ducati 2011 di Madonna di Campiglio, Italia
Nih dia motor Ducati Desmosedici GP11
Valentino Rossi dan Nicky Hayden berpose lengkap di atas motor masing-masing
Detail motor Rossi
Detail motor Hayden