Suzuki Address Raih Penghargaan Positivity di OTOMOTIF Award 2015

Dimas Pradopo - Sabtu, 25 April 2015 | 14:00 WIB

(Dimas Pradopo - )


Jakarta – Sebagai salah satu motor pendatang baru di dunia persilatan skutik Indonesia, Suzuki Address hadir dengan segudang sisi positifnya. Itu semua demi kepuasan konsumen Indonesia.

“Suzuki Address merupakan satu fenomena baru buat masyarakat dan pemerintah Indonesia. Ini bukti kalau Suzuki Indonesia bisa membuat motor berkualitas tinggi dan berkelas dunia, terbukti dari motor ini sudah di ekspor, misalnya seperti ke Jepang dan Australia,” jelas Yohan Yahya, GM Marketing 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Motor ini memiliki target ekspor sebesar 15-18 ribu unit dalam satu tahun. Negara tujuannya yaitu Jepang, Australia dan beberapa negara di benua Eropa.

Suzuki Address sendiri memiliki beberapa fitur unggulan. Seperti volume bagasi 20,6 liter yang terbesar dj kelasnya, lalu tangki bensin berkapasitas 5,2 liter.

Mengusung mesin 113 cc injeksi yang sejenis dengan Suzuki Nex juga terkenal irit dan responsif. Suzuki juga mengklaim motor ini memiliki konsumsi BBM yang hemat, yaitu 53 km/L. (motor.otomotifnet.com)