Jakarta - Kendaraan yang beredar, memiliki kesamaan platform dengan jenis lain. Tidak ada salahnya bahkan justru memberi keuntungan.
Seperti Honda BR-V yang saat pameran masih dalam bentuk prototype. “Dia satu platform dengan All New Honda Jazz. Tentu dengan berbagai pengembangan lagi,” sebut Jonfis Fandy, Direktur Marketing & Aftersales Service PT Honda Prospect Motor (HPM).
Kebanyakan konsumen menilai kendaraan dari unit setelah jadinya. Kerap dianggap jika satu platform, maka segala keuntungan dan kerugian dari pemilik platform terdahulu akan melekat di produk anyar.
“Salah satu kesulitan utama dalam merancang mobil yakni platformnya. Harus bikin yang bisa dikembangkan. Ini supaya menekan cost dan pengembangan lebih cepat berjalan,” tambahnya.
Honda mengembangkan global platform supaya mudah dalam aplikasi beberapa modelnya. Seperti platform Honda Jazz, telah melahirkan kembali banyak model lainnya. Seperti Freed, Brio, Mobilio, BR-V.
Global platform ini telah banyak diadopsi oleh beberapa negara penghasil Honda. Seperti Jepang sendiri dan tentunya Indonesia. (Otomotifnet.com)