Ada Tiga Tipe Honda BR-V, Ini Detailnya

Bagja - Jumat, 21 Agustus 2015 | 18:25 WIB

(Bagja - )


Tangerang - Setelah mengenal lebih dekat crossover tujuh penumpang terbaru dari Honda, termasuk kisaran harganya, maka kini kita melihat lebih jauh beberapa tipe yang ditawarkan Honda Prospect Motor untuk Honda BR-V.

Honda Prospect Motor membagi Honda BR-V dalam tiga tipe. Mulai dari tipe terendah Honda BR-V S MT, yang kemungkinan akan dijual seharga Rp 230 juta, sementara tipe tertingginya ada Honda BR-V E Prestige CVT.

"Ada tiga tipe semuanya, S MT paling rendah, lalu E 6 MT dan CVT dan tertinggi E Prestige CVT," ujar Direktur Marketing dan Aftersales Service Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy. 

Beberapa fitur penunjang tentu saja akan disematkan sesuai dengan varian tipe masing-masing, yang dibedakan berdasarkan harga jualnya juga nantinya. Namun, fitur keselamatan seperti rem ABS, EBD, Airbag, sudah pasti menjadi fitur standar dari semua tipe Honda BR-V.

Honda sendiri baru akan mulai memasarkan Honda BR-V diawal tahun depan, dengan kisaran harga mulai dari Rp 230 juta sampai termahal Rp 265 jutaan. Mobil ini akan diproduksi di pabrik Honda di Karawang, Jawa Barat. (mobil.otomotifnet.com)