Zona B Otobursa Tumplek Blek 2015 Jadi Tempat Berkumpul Para Komunitas

Bagja - Rabu, 6 Mei 2015 | 10:04 WIB

(Bagja - )


Jakarta - Wuih, buat pecinta off-road jangan khawatir meskipun lokasi acara Otobursa Tumplek Blek di aspal, mobil-mobil tanah juga bisa nongkrong bareng, karena ada Kampoeng JIP sebagai tempat bertemunya komunitas pecinta off-road.

Tersedia lima mobil Jeep yang menjadi display sebagai pajangan dan JIP Corner yang menawarkan aksesoris dan merchandise dari majalah JIP, registrassi Rock Crawling Photo Contest yang berhadiah bingkisan dari JIP, dan area hiburan menyediakan Paintball untuk bermain pengunjung di Kampoeng JIP.

Community Zone atau lebih dikenal are berkumpul para komunitas roda empat dan roda dua yang men-display mobil dan motor modifikasinya sebagai pajangan. Komunitas mobil yang hadir ada Mobilio Indonesia Community (Mobility), Ketombe Autoclub, Honda Estilo Club (HEC) dan masih banyak lagi.

Nah, untuk komunitas roda dua yang ikut meramaikan Tumplek Blek 2015 ini ada Outsider, Kawasaki Ninja Indonesia (KNC), Club CBR Riders, Kutu Vespa dan masing banyak lagi.

Kegiatan yang dilakukan di zona komunitas mulai dari menjual spare parts, barang bekas, dan merchandise komunitas, kuis dari para komunitas yang hadir, photo session, community gathering atau kopi darat dari berbagai macam komunitas yang meramaikan Tumplek Blek 2015, dan show off kendaraan komunitas. (otomotifnet.com)