Nissan IDx, Mobil Sport Masa Depan Rasa Retro Klasik

Bagja - Jumat, 22 November 2013 | 09:05 WIB

(Bagja - )


Tokyo - Nissan memperkenalkan mobil konsep terbarunya di Tokyo Motor Show Kamis (21/11). Sebuah mobil yang dengan cerdas menggabungkan emosi retro klasik pada desainnya, dengan cikal bakal mobil masa depan pada fitur dan teknologinya.

Namanya Nissan IDx. Ditampilakan dalam dua tipe, yakni IDx Freeflow dan IDx Nismo. Kedunya memiliki desain yang terinspirasi dari Nissan Skyline klasik tapi sudah didukung dengan sentuhan hi-tech, terutama pada bagian kabinnya yang futuristik.

Lihat saja desainnya, meski tetap kental nuansa futuristiknya, namun desain retro dan klasik juga tak kalah mencolok pada mobil ini. Lampu bulatnya, potongan grill, bumper dan bagian bokong, jelas mengingatkan kita pada mobil sport klasik dari Nissan saat era kejayaannya dulu.

Nissan IDx Freeflow adalah konsep kompak berukuran panjang 4,1 meter, lebar 1,7 meter dan tinggi 1,3 meter. Sementara versi Nismo, bedanya hanya lebih lebar, yakni 1,8 meter. Begitu juga dengan diameter peleknya yang hanya beda 1 inci. Freeflow 18 inci, sementara Nismo 19 inci.

Kedua mobil ini dibekali mesin kompak. Kalau Nissan IDx didukung mesin berkapasitas 1.2 liter, sementara Nismo dibuat lebih bertenaga dengan mengusung mesin berkapasitas 1.5 liter. Sayang, kedua mobil ini hanya untuk pajangan, dan belum ada rencana untuk diproduksi massal. (mobil.otomotifnet.com)