Jakarta - PT Garuda Mataram Motor sebagai agen pemegang merek (APM) Volkswagen di Indonesia, menghadirka VW Golf MK7 yang merupakan generasi terbaru. Ternyata, minat masyakat terhadap salah satu ikon VW ini cukup bagus.
Menurut laporan Jonas Cendana, National Sales Manager Volkswagen Indonesia, update terakhir penjualan Volkswagen di IIMS mencatat VW Golf MK7 laku terjual belasan unit. "Sementara ini, ya sekitar 15 unit lebih VW Golf MK7 sudah terpesan. Untuk mobil sekelas Golf itu sudah sangat bagus," ujarnya ketika ditemui otomotifnet.com di IIMS 2013 (26/7).
VW Golf terbaru ini lebih ringan 100 kg, tampil lebih gaya dengan lampu depan sipit dan dua projektor. Gril garis lurus dilapisi krom dengan logo VW di bagian tengah. Sedangkan desain lampu belakang terkesan sederhana namun elegan.
Juga ada penambahan teknologi, yaitu multi-collision braking system, adaptive cruise control, lane-keeping assistant, deteksi kelelahan pengemudi ( driver fatigue detection ), traffic sign recognition dan parkir otomatis. (mobil.otomotifnet.com)