Harga Suzuki New Swift, Mulai Rp 163 Jutaan

Bagja - Kamis, 20 September 2012 | 16:31 WIB

(Bagja - )



Jakarta – Jika pabrikan lain menaikan harga jual dari tiap produk barunya, maka hal berbeda justru dilakukan oleh PT Suzuki Indomobil Sales. Pasalnya, pabrikan ini mengeluarkan New Swift justru turun harga dengan angka yang cukup signifikan, yakni sampai sekitar Rp 10 jutaan ketimbang versi lawasnya.

Yup, New Swift yang masih ditawarkan dalam empat varian, yakni GL dan GX. Sementara harga jual OTR Jabodetabek yakni GL manual Rp 163,1 juta. Sementara versi matic nya dihargai Rp 174,1 juta. Sedangkan versi GX Rp 169,6 juta pada versi manual dan yang tertinggi GX matic dihargai Rp 180,6 juta. Jauh berbeda dengan versi lawasnya yang dilepas Rp 173-198 jutaan.

Dan seperti diketahui, ubahan total dilakukan pada New Swift mulai dari eksterior, kabin hingga mesin. Kabarnya, ubahan itu membuat New Swift lebih panjang dan lebar. Kini keduanya memiliki dimensi bodi panjang 3.850 mm, lebar 1.695 mm dan tinggi 1.510 mm. Sedangkan panjang wheelbase mencapai 2.430 mm.

Dimensi tersebut membuat New Swift sedikit lebih besar ketimbang versi lamanya yang memiliki panjang 3.695 mm, lebar 1.690 mm, tinggi 1.500 mm dan wheelbase 2.380 mm. Tentunya, dimensi ini akan berdampak pada ukuran kabinnya yang lebih lega.

Mesinnya berubah total, karena tak lagi mengandalkan tipe M15A VVT DOHC berkapasitas 1.500 cc. Sebagai gantinya, mesin K14B VVT DOHC 1.400 cc yang sama persis dengan milik Ertiga tertanam dibalik kapnya.

Versi GX didukung fitur dual SRS airbag, telescopic tilt steering, dan kunci Immobilizer dengan engine starter. Masuk ke dalam kabin, versi GX dikawal jok berkelir hitam dengan setir bertombol audio. Asiknya, sistem AC nya sudah auto climate. Seluruh fitur tersebut tak terdapat di seri GL.

Sementara, fitur standar GL sudah disokong oleh sistem rem ABS, EBD dan Brake Assist. Selain itu, adapula teknologi proteksi TECT body dan Side impact beam. Dan peleknya akan menganut tipe palang 12 dengan ban 185/55-16 seperti versi GX nya.