Jaran Kore dalam bahasa Jawa diartikan sebagai kuda liar yang sulit ditunggangi. “Sesuai tema Showin SouL, Retro Classic Cycles ingin memunculkan dan menunjukan sebuah karakter lain yang belum pernah dibuat sebelumnya oleh kami," buka Lulut Wahyudi, owner Retro Classic Cycles yang juga jadi otak terselenggaranya Kustomfest.
"Jaran Kore kami ambil namanya sesuai dengan tampilan motornya yang diibaratkan sebagai kuda liar yang sulit untuk ditaklukan. Aslinya adalah motor touring namun kita rancang ulang menjadi tampilan Traditional Scrambler dengan craftmanship Retro Classic Cycles,” jelasnya.
Bukan sekadar kustom pada rangka dan bodinya, mesin twin ini juga telah disetting ulang agar memiliki performa tinggi menyesuaikan dengan gaya Scrambler. “Kita tetap mempertahankan sisi tradisional motor klasiknya dengan model teromol di roda belakang dikombinasikan dengan set up suspensi. Mesinnya sudah kita upgrade dengan beberapa high-performance parts,” tambah Lulut.
"Jaran Kore merupakan konsep penggabungan pure metal sentuhan engineering Retro Classic Cycles antara chromolly, aluminium dan titanium. Bukan sekadar style yang kita kedepankan, namun ingin menunjukan seni dan teknologi dari sebuah kustom bike, seperti sub frame berdimensi kecil dari chromolly, material tangki dari aluminium dan aksen titanium dari rancangan knalpot. Kesemuanya adalah keutuhan yang kami rangkai mengacu pada stabilitas dan juga handling untuk bisa digunakan di medan ekstrem sekalipun,” papar Lulut.
Untuk mendapatkan motor ini pengunjung Kustomfest 2015 hanya cukup merogoh uang Rp 50 ribu. Selebihnya, tinggal berdoa siapa tahu Anda yang beruntung dalam lucky draw tahun ini!
Tahun ini, Kustomfest akan menghadirkan bermacam pertunjukan karya kustom terbaik seperti Kustom Bike Show, Hot Rod & Kustom Car Show, Kustom Paint Battle , Kustom Art & Klasik Island , Vendor Booth, Body Art Show, Kustom Bicycle & Pedal Car , Junkyard Festival , Diecast Show, Stunt Rider Show, Helmet Kustom Paint Kontest , Photo Kontest , BMX Kontest, Kustom Kulture Foodfest. (otomotifnet.com)
Frame Section
Frame : Redesign (shorten, chopped, new sub frame), chromolly tubing, built by Retro Classic Cycles
Suspension
Front suspension : Upside-down telescopic fork
Triple tree : Fully CNC from 6061-T6 Aluminum by Retrp Classic Cycles
Rear suspension Ohlins suspension
Engine Section
Engine : Base from BMW R-65, Make year 1978, rebuilt higher compression, cams, carb
Capacity : 650cc
Carburetor : Mikuni race flatside, dual carburetors
Engine oil : Motul
Exhaust : 2-1 Freeflow, made from Titanium, design by Retro Classic Cycles
Drivetrain System
Primary : BMW
Clutch : BMW
Transmission : BMW 4 speed rebuilt by Retro Classic Cycles
Electic starter : BMW
Driveshaft : BMW
Rear differential : Low ratio Crown and pinion
Electrical
Wiring system : Retro Classic Cycles
Battery : Dry battery
Head light : 4,5 inch, removed from Sportster
Head light cover : Hand-formed aluminum, then hand-polished until mirror finish, By Retro Classic Cycles
Tail light : None, for what?
Turn signal : Is it X-mas tree light?
Mirror : Are you joke?
Sheet Metal
Front fender : Hand-formed aluminum, then hand-polished until mirror finish, By Retro Classic Cycles
Gas tank : Hand-formed aluminum, then hand-polished until mirror finish, By Retro Classic Cycles
Gas cap : Alloy aircraft style
Side covers : Hand-formed aluminum, then hand-polished until mirror finish, By Retro Classic Cycles
Rear fender : Hand-formed aluminum, then hand-polished until mirror finish, By Retro Classic Cycles
Petcock : Aftermarket for Moto-x
Seat base : Hand-formed aluminum seat base, By Retro Classic Cycles
Seat : Retro Classic Cycles
Kickstand : Retro Classic Cycles
Control System
Handlebar : Moto-x style make by Retro Classic Cycles
Front master cylinder : Aftermarket for Moto-x
Throttle clamps : Aftermarket for Moto-x
Grip gas : Aftermarket for Moto-x
Clucth perch : Aftermarket for Moto-x
Mid control/rear set : Retro Classic Cycles
Wheel, Tires & Brake
Front wheel : 18” Alloy
Front tires : Zeneos special order
Rear wheel : 18” Alloy
Rear tires : Zeneos special order
Front brake : Dual piston calipers
Rear brake : Drum – Differential
Cable, Hose & Brake Lines
Gas cable : BMW
Clutch lines : Aftermarket for Moto-x
Brake lines : Aftermarket for Moto-x
Fuel lines : Heavy duty fuel hose
Fuel filter : Pingel
Painting & Assembly
Design, Assembly & setting : Retro Classic Cycles
Painting : None painted, frame black powder coated