Jakarta - Motor dengan sentuhan airbrush di sekujur bodi motor akan menambah tampilan semakin elegan. Seperti halnya bengkel Blonk Airbrush yang fokus pada motif gambar dipadukan grafis sehingga memperlihatkan tampilan motor yang semakin unik.
“Untuk motif, biasanya konsumen lebih memilih animasi seperti lebah, kalajengking dan laba-laba,” ujar Heriyanto, sang modifikator airbrush ini. Urusan biaya pengerjaan model animasi ini, rata-rata seperti motor Yamaha Mio, dan Honda Vario dipatok harga Rp 1,5 juta untuk bodi luar saja.
Sementara untuk full body bisa mengeluarkan biaya Rp 3 Juta. Harga tersebut sudah termasuk pengecatan dan motif grafis. Pengerjaan ini memerlukan hampir dua minggu. Nah jika tertarik, bisa langsung ke bengkel Blonk Airbrush di Jl. Basmol Raya, No 34 a, Taman Kota, Jakarta Barat, atau bisa menghubungi terlebih dahulu ke 08787-8073595. • (otomotifnet.com)