Langsung dari MotoGP Malaysia. Besok Bisa Jadi Juara Dunia, Ngapain Aja Valentino Rossi Malam Ini?

Sabtu, 24 Oktober 2015 | 17:40 WIB



Ada banyak pertanyaan muncul sepanjang press conference padapukul 17.00 waktu Sepang, Malaysia (24/10). Salah satunya Valentino Rossi bisamenjadi juara dunia besok, lalu apa yang akan ia lakukan malam ini?

Spontan, jurnalis dari berbagai penjuru dunia tergelakbegitupun kelima pembalap yang melakukan press conference (Thomas Luthi dariMoto2, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Valentino Rossi dan Niccolo Antonelli dariMoto3).

“Saya tidak merasakan sesuatu yang sangat beda karena sayatidak pikir besok akan mudah. Tapi bisa saja mungkin (juara dunia). Jadi tekanantinggi sekarang telah datang jadi malam ini mulai memikirkan trek, tikungan, Valenciadan lain-lain. Tapi ini bagus, kurang tidur, tapi lebih banyak tenaga ketikabangun,” ujar Valentino Rossi.

“Dan saya pikir itu normal. Tentu hasil kualifikasi inimembuat saya sedikit lebih tenang. Karena kemarin saya khawatir karena semuabagus sampai (ada masalah) di dua ban terakhir. Saya mencoba untuk mencetakwaktu bagus tapi sayang, saya mendapat beberapa problem, bergetar. Jadi (posisi)saya turun ke delapan dan Jorge meraih pole position. Dan saya tidakmenginginkan hal ini karena saya ingin jadi lebih kuat,” lanjut pembalapMovistar Yamaha ini.

“Tapi hari ini saya menunjukkan sesuatu yang lebih baik danritme yang lebih bagus. Jadi sudah baik, datang ke van, makan sesuatu dan tidurlebih awal. ...Tapi habis balapan, taunya enggak jadi deh (juara dunia), hehe,”ujarnya setengah bercanda.

“Besok (saya) akan datang ke sini, saya merasa sangat baik danlihat cuaca. Jika konsisten kami akan menjalani balapan kering,” ulas Rossi.