Panduan Servis Kawasaki-Bajaj Pulsar 200NS, Awas Mati Listrik

Otomotifnet - Senin, 4 Januari 2016 | 10:46 WIB

(Otomotifnet - )

Jakarta - Motor laki asal India yang launching sejak 2013 ini mempunyai banyak keunggulan seperti mesinnya yang menggunakan triple spark (tiga busi sekaligus), diklaim membuat pembakaran makin sempurna dan hemat bensin. Namun, tiga busi tersebut membutuhkan pengecekan secara berkala setiap jadwal servis yang ditentukan pabrikan. Ups kapan ya jadwal servisnya?

Cara mengetahui waktu servisnya tinggal lihat kedipan lampu di spidometernya yang akan menyala tiap 5.000 km. Saat melakukan pengecekan, jaga gap elektroda busi pada jarak 0,7-0,8 mm. Jangan lupa juga untuk mengganti ketiga busi ini yang hanya memiliki umur 20.000 km.

Elemen penyaring udara juga perlu dicek dan dibersihkan saat melakukan servis berkala, “Karena filternya masih menggunakan kertas tipe kering, jadi masih bisa dibersihkan dengan cara disemprot menggunakan angin kompresor, disarankan untuk mengganti filter udara ini setiap kelipatan 15.000 km,” wanti Andi Mulyadi mekanik di Kawasaki Mampang di Jl. Mampang Prapatan Raya, Jaksel.

Agar pelumasan pada mesin tetap terjaga, maka penggantian oli setiap kelipatan 5.000 km wajib hukumnya, oli yang direkomendasikan adalah yang mempunyai viskositas SAE 20W-50. “Kerenggangan valve juga akan selalu diperiksa, celahnya pada klep in 0,04-0,06 mm dan ex 0,07-0,09 mm,” lanjut ‘bule’ panggilan akrabnya.

Waspada Dua Masalah Ini

Dan ternyata motor bongsor ini mempunyai beberapa penyakit yang sering temui dan ditangani oleh Kawasaki Mampang, antara lain adalah spull pengisian yang sering terbakar gosong dan bearing noken as yang oblak. “Masalah spull hangus bukan hanya satu atau dua motor, di sini sudah cukup sering mengganti spull. Hal ini karena ada soket-soket yang kurang rapat, jadi air dapat masuk dan menciptakan arus pendek. Kalau sudah begini mau tidak mau spull harus diganti dengan yang baru,” ucap asli Betawi ini.

“Sedang untuk bearing noken as oblak, biasanya gejala awal timbulnya bunyi berisik dari kepala silinder. Kalau terus dibiarkan nanti akan membuat noken as miring dan tentunya efeknya akan fatal sampai ke komponen lain,” tutup pria berkulit putih sambil mewanti untuk rajin melakukan servis berkala. Tentunya untuk mencegah kerusakan-kerusakan parah seperti itu terjadi.

Yuk servis! • (otomotifnet.com)

KAWASAKI MAMPANG : 021-79192611

List Pemeriksaan Berkala:
Ganti oli mesin
Periksa tekanan udara ban
Periksa suspensi
Periksa arah sorot lampu depan
Periksa mur, baut & pengencang
Periksa ruonout roda dan ban
Periksa kerusakan bearing roda
Periksa keausan dan pelumasan rantai roda
Periksa fungsi kerja rem
Periksa batas ketinggian minyak rem
Periksa keausan kamvas rem
Periksa fungsi kerja switch lampu rem
Periksa fungsi kerja kemudi
Periksa busi
Periksa fungsi kerja kopling

Harga Komponen Dan Umur Pakai
Busi BOSCH VR5NE : Rp 63.000 / 20.000km
Busi CHAMPION RG6HCC : Rp 36.000 / 20.000km
Filter udara : Rp 88.000 / 15.000km
Oli mesin : Rp 55.000 / 5.000km
Kampas rem depan : Rp 70.000
Kampas rem belakang : Rp 72.000
Spull : Rp 324.000
Jasa pasang spull : Rp 35.000
Noken as : Rp 232.000
Bearing noken as kecil : Rp 37.500
Bearing noken as besar : Rp 32.000
Service ringan : Rp 100.000
Service besar : Rp 250.000
Estimasi servis + ganti oli tanpa penggantian part : Rp 210.000

Penulis / Foto : Fariz