Jakarta - Skutik Piaggio akan menjadi ganjaran bagi peraih podium 1, 2, 3 balap Vespa yang digarap Vespa Balap Indonesia musim 2016.
Hal ini diungkap Putut Nugroho, ketua VBI saat dihubungi akhir tahun lalu dalam sebuah wawancara untuk tabloid OTOMOTIF.
“Balapan dilakukan sebanyak 5 seri, juara 1, 2 dan 3 akan dikasih Piaggio,” ucapnya.
Bukan itu saja, ada beberapa hal lain yang akan dilaksanakan VBI. Yakni pelaksanaan balap dari 1 menjadi 2 hari.
“Pilot project untuk 2016, balapan biasa dilaksanakan satu hari menjadi dua hari. Lalu kelas matik ditambah dari 4 menjadi 6 kelas,” terang Putut.
Selain itu ada juga kejuaraan konstruktor, persis di MotoGP atau F1.
“Konstruktor atau tim terdiri dari 1 pembalap dengan 1 Vespa Tune-Up dan Matik 220 cc,” terangnya.
“Juara tim dapat uang pembinaan sebesar Rp 20 juta,” lanjut pemilik Vespa yang turun di Small Frame FFA dan Super FFA ini.
Ini merupakan perkembangan signifikan setelah balap ini digagas secara mandiri tahun 2011 tanpa uluran tangan sponsor. (otomotifnet.com)