Reli Dakar: Banyak Pembalap Tumbang, KTM Tempel Honda

Sabtu, 9 Januari 2016 | 02:15 WIB

Bolivia – Sejumlah pembalap papan atas tumbang di etape enam reli Dakar yang berlangsung di Uyuni, Bolivia, Jumat (8/1). Etape ini ditutup dengan kemenangan pembalap tim KTM, Toby Price yang kini menempel pembalap Honda di klasemen.

Etape hari Jumat sejauh 542 km ini yang merupakan rute terjauh di Dakar 2016, ‘memakan korban’ sejumlah peserta ternama termasuk pembalap Honda, Joan Barreda.

Barreda yang sebelumnya mencetak dua kemenangan etape, namun kemenangannya dianulir karena ia menggar batas kecepatan, tercecer karena mesin motor CRF450 Rally yang dikendarainya mengalami kerusakan.

Ia terpaksa menunggu kedatangan rekan setimnya, Paolo Ceci untuk menolongnya. Barreda bisa lanjut, namun kemudian berhenti lagi, setelah itu diderek oleh Ceci.

Ruben Faria, pembalap pabrikan tim Husqvarna yang berada di urutan delapan klasemen keseluruhan, terpaksa menarik diri dari reli Dakar setelah pergelangan tangannya cedera setelah ia jatuh.

Ivan Jakes (KTM) yang menempati posisi 11 di awal hari itu, juga mundur setelah mengalami cedera lutut selama berpacu di etape hari Kamis.

Toby Price raih kemenengan dua kali berturut-turut, membawa KTM menempel ketat Honda di klasemen sementara

Pada tahapan keenam ini, pembalap asal Australia, Toby Price meraih kemenangan ketiganya di Dakar 2016. Rekan setimnya, Matthias Walkner kedua tercepat dan Paulo Goncalves (Honda) di urutan tiga.

Price terus membuntuti Goncalves yang akhirnya ia bisa memperkecil ketertinggalannya. Kemudian secara bertahap, ia dan Walkner menempel Goncalves. Hasil akhir, Price unggul 1 menit 12 detik atas Goncalves.

Stefan Svitko (KTM) mencetak waktu tercepat keempat. Sedangkan pembalap Yamaha, Helder Rodrigues menyelesaikan etape ini di urutan lima.

Pembalap Yamaha, Helder Rodrigues terus memperbaiki posisinya di klasemen

Hingga etape enam, Goncalves tetap memimpin klasemen keseluruhan. Tetapi Price yang menempel ketat di belakangnya, hanya tertinggal 35 detik. Walkner di peringkat tiga terpaut 2 menit 50 detik dari Goncalves. Svitko urutan keempat.

Posisi Helder Rodrigues maju, dari sebelumnya di undakan 13 kini bertengger di urutan 6.

Para peserta akan kembali masuk ke Argentina pada etape tujuh, Sabtu (9/1) dengan rute Uyuni ke Salta sejauh 353 km. (otomotifnet.com)