Jakarta - Ban Aspira Premio yang beberapa waktu lalu dirilis memiliki tiga tipe, yakni Urbano, Sportivo dan Sportivo RS. Ketiga tipe ban ini secara kasat mata memiliki pattern atau desain kembangan ban terlihat sama.
"Meski sekilas terlihat sama, namun pattern ketiga tipe ban tersebut punya perbedaan tersendiri," jelas Alessandro Monzani, selaku R&D PT Evoluzione Tyres. Jika dilihat oleh orang awam, memang tidak ada perbedaan diantara ketiga ban tersebut.
"Perbedaannya meliputi jenis kompon ban, groove ban, dan cutting ban berbeda setiap tipe ban," tambah Alessandro. Perbedaan dari kompon ban contohnya seperti tipe Urbano yang diperuntukkan buat pemakaian harian sehingga butuh durability yang tinggi, kemudian tipe Sportvio dan Sportivo RS yang dibuat dengan kompon lebih lunak agar memberikan grip yang lebih maksimal ke aspal.
Harga ban Aspira Premio ini berkisar mulai dari Rp 150-750 ribu dan tersedia buat semua jenis motor, baik skutik, bebek hingga sport. Bisa diperoleh di outlet Shop & Drive terdekat. (motor.otomotifnet.com)