Bersihkan Karat Di Bantalan Kampas Rem

Otomotifnet - Senin, 29 Februari 2016 | 21:29 WIB

(Otomotifnet - )

Jakarta - Saat melakukan pengecekan rutin sistem pengereman model cakram, jangan hanya fokus memperhatikan ketebalan kampas remnya saja. Perhatikan juga pelat besi yang dipakai sebagai bantalan kampas rem.

Tingkat keasaman pada air yang cukup tinggi, memungkinkan besi tersebut timbul karat. Kalau memang hal tersebut terjadi, jangan anggap remeh.

Karat yang menyebar ke permukaan bantalan besi tersebut, bisa membuat kampas rem terkelupas dari besinya. Sudah pasti hal ini bisa menimbulkan bahaya besar bagi penggunanya.

Untuk mencegah penyebaran karat di bantalan kampas rem, maka segera bersihkan dengan menggunakan sikat kawat. Kemudian oleskan pada bagian yang berkarat dengan grease yang memiliki spesifikasi tahan panas (lebih dari 350ºC).

Hening Laksmana, Presiden Direktur PT MK Prima Indonesia yang merupakan pabrikan pembuat kampas rem MK Kashiyama, menganjurkan untuk melakukan penggantian bila ada karat, namun ketebalan kampas remnya sudah terpakai lebih dari 60%. (oct)