OTOMOTFINET - Tak terasa sepekan lagi gelaran F1 musim ini digelar di sirkuit Albert Park, Melbourne Australia. Sejarah mencatat pembalap Indonesia, Rio Haryanto, menjadi pembalap Indonesia pertama yang start di event bergengsi ini.
Masih terkait dengan rumor yang berkembang perihal Rio Haryanto hanya akan balap tiga ronde saja dikaitkan dengan masuknya Alexander Rossi menjadi pembalap cadangan (reserve driver). Redaksi dapat konfirmasi dari manajer Rio Haryanto, Piers-Hunnisett itu tidak benar.
Masuknya Alexander Rossi membuat tim Manor Racing tahun ini memiliki empat pembalap yang telah dikontrak. Rio Haryanto dan Pascal Wehrlein sebagai pembalap reguler. Lalu Jordan King sebagai pembalap riset dan sekaligus pembalap binaan Manor serta Alexander Rossi sebagai reserve driver (pembalap cadangan).
Baik Rio, Pascal, Jordan dan Alexander memiliki peran masing-masing. Rio dan Pascal didaulat menjadi pembalap yang reguler tampil di setiap race weekend, semakin sering tampil maka semakin banyak jam terbang dan pengalaman beradaptasi dengan mobil.
Jordan King ditunjuk menjadi pembalap riset dan binaan Manor Racing. Penunjukkan Jordan ini karena pembalap GP2 Series itu memiliki kemampuan dan feedback yang bagus soal riset dan pengembangan mobil. Peran Jordan King amat jelas sebagai pembalap penguji.
Nah untuk Alexander Rossi dikontrak sebagai pembalap cadangan karena Manor merasa harus memilikinya bila ada hal yang tidak diinginkan terhadap pembalap regulernnya, Rio dan Pascal, misalkan sakit atau dan lainnya.
Di pentas F1 semua itu harus dipersiapkan lebih dini dan tidak bisa dilakukan secara instan atau mendadak. Itu sebabnya Manor Racing mengalokasikan Rio Haryanto, Pascal Wehrlein, Jordan King dan Alexander Rossi di tim Manor Racing tahun ini. (otomotifnet.com)