OTOMOTIFNET - MotoGP 2016 menjadi musim ke-16 bagi Valentino Rossi berkiprah di MotoGP, Sejak era GP500. Rossi sudah mengantongi tujuh gelar juara dunia di kelas para raja tersebut.
Pada 16 Februari lalu, ia berulang tahun yang ke-37 dan resmi menjadi pembalap tertua di kancah MotoGP musim ini. Namun siapa sangka, The Doctor masih mengincar dua tahun kontrak lagi bersama Yamaha.
"Banyak pembalap tim pabrikan yang kontraknya akan habis musim ini, termasuk saya. Dalam lima atau enam seri pertama kemungkinan akan ada kontrak baru bagi saya bersama Yamaha untuk beberapa tahun ke depan," ungkap Valentino Rossi.
Lalu apakah setelah itu akan pensiun dari dunia balap? "Saat usia 39 mungkin rambut saya sudah beruban, tetapi saya tidak ingin berhenti balapan. Mungkin saya akan ikut balap mobil seperti Le Mans 24 Hours atau Reli Dakar," jelas VR46.
Wah, semangat yang luar biasa dari Valentino Rossi. (otomotifnet.com)