Jakarta - Setelah diundur sehari dari jadwal semula, akhirnya Yamaha MT-09 Tracer selubungnya dibuka Jumat (8/4) ini di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. MT-09 Tracer ini melengkapi keluarga MT dan merupakan versi adventure dari MT-09.
MT-09 Tracer dibekali dengan mesin 850 cc 3, CP3 (Crossplane Concept) 3 silinder segaris, kontrol gas menggunakan Yamaha Chip Controlled Throttle (YCC-T) dan bedanya dengan MT-09, Tracer dibekali dengan Traction Control System (TCS).
Power Mode yang di Yamaha disebut D-Mode seperti di MT-09 tetap ada di Tracer.
Ada 3 pilihan mode berkendara, pertama Standard (STD), tenaganya standar antara Mode A yang agresif dan Mode B yang lebih user friendly.
Mode A lebih pas bagi yang butuh performa agresif, sementara B yang kalem.
Fitur lainnya tersedia power outlet di dekat spidometer dan ketinggian jok bisa diatur, dari 845 mm sampai 860 mm.
Untuk kenyamanan saat turing, Tracer telah dilengkapi windshield yang juga bisa diatur ketinggiannya.
Tertarik meminang? Ada 3 warna pilihan yaitu Lava Red, Mistral Grey dan Race Blue.
Harganya Rp 325 juta OTR Jakarta dengan stok unit terbatas, “Hanya ada sekitar 20 unit,” terang Mohammad Masykur, Assistant GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing. (otomotifnet.com)