Sedikit ubahan di luar, akan terlihat dengan kasat mata. Ubahan di mesin, bikin performa meningkat dan juga irit bahan bakar
Jakarta - Dalam survey Indeks Kebahagiaan Berkendara (IKB) yang dilakukan OTOMOTIF, didapat Suzuki Ertiga sebagai kendaraan low MPV yang membahagiakan. Pada unit New Ertiga tipe GX A/T bertransmisi otomatis, kita cari apa saja yang mampu bikin pemiliknya lebih bahagia lagi.Enggak perlu dibawa ke luar kota, jalanan yang cukup bervariasi di ibukota Jakarta jadi lokasi pencarian kebahagiaan. Mau tahu hasilnya? Simak terus. • (otomotifnet.com)
Handling & Kenyamanan
Ada sedikit sekali perubahan yang dirasakan pada suspensi New Ertiga. Terasa lebih lembut meski saat dipakaisendirian. Oleh karena hanya sedikit perubahan yang dirasakan, maka bisa dipastikan New Ertiga tetap anteng dan nyaman ketika dalam kondisi full loaded.
Konsumsi
Saat dipakai berkendara dalam kota, enggak ada perubahan yang signifikan dalam urusan pemakaian bahan bakar. Angkanya masih dalam range 12 km/liter atau tepatnya 12,3 km (sebelumnya 12,4 km). Baru kelihatan perbedaan konsumsinya, saat diajak melaju secara konstan dalam kecepatan 100 kpj. New Ertiga bisa menempuh jarak 19,3 km/liter dan angka itu beda 0,3 km dari produk sebelumnya. Urusan pemakaian bahan bakarnya, beda dikit degan varian terdahulu. Tapi hasil itu tetap bikin bahagia
Desain & Fitur
Mengganti gril krom dengan desain yang baru plus rumah fog lamp lebih besar, menegaskan kesan lebih modern dan elegan. Di bagian bodi samping enggak banyak perubahan, kecuali kaca spion. New Ertiga sudah memakai spion yang bisa dilipat secara otomatis (autoretract). Untuk bagian belakang, ubahan minornya dengan garnish krom yang lebih panjang, mengangkat kesan mewah. Pada bagain kemudi, sudah ada sistem pengaturan audionya. Dasbor enggak ada perbedaan dengan yang terdahulu dan tetap membahagiakan.
Performa
Secara kasat mata enggak akan terlihat adanya perubahan performa yang sudah terjadi pada New Ertiga. Meski didapat kabar bahwa pada bagian final gear dilakukan perubahan, sehingga nafas lebih panjang dan top speed lebih tinggi. Tentu kalau urusan top speed, harus pakai trek yang panjang. Dengan Race Logic, kita coba lihat data yang bisa dihasilkan oleh New Ertiga. Untuk dapat berakselerasi sampai kecepatan 100 kpj, butuh waktu 14,7 detik (model terdahulu 15,1 detik). Sementara butuh waktu 19,5 detik untuk menempuh jarak 402 m (sebelumnya 19,8 detik).
Testimoni
Nova Sidarta
Pemilik Suzuki Ertiga GX M/T 2012
Memang terlihat adanya perubahan pada bagian ekterior. Dimana bagian gril krom yang bikin tampilan lebih mewah. Tapi sayangnya housing fog lamp, terasa terlalu lebar. Ada perubahan pada performa mesin di putaran bawah, tapi memang enggak terlalu signifikan. Kalau diklaim bisa lebih irit, itu kirakira pemakaian dalam kota atau konstan ya?
Data spesifikasi New Suzuki Ertiga GX A/T
Dimensi
P x L x T 4.265 mm x 1.695 mm x 1.685 mm
Wheelbase 2.740 mm
Ground Clearance 185 mm
Radius Putar Minimum 5,2 m
Mesin
Seri K14B, 4 Silinder in-line dan 16 katup
Kapasitas 1.373 cc
Diameter x Langkah 73.0 mm x 82.0 mm
Perbandingan Kompresi 10:1
Tenaga Maksimum 90 dk/6.000rpm
Torsi Maksimum 130 Nm/4.000rpm
Sistem Bahan Bakar Multi Point Injection
Transmisi 4 percepatan
Bobot
Berat Kosong 1.185 kg
Berat Kotor 1.770 kg
Rangka
Sistem Kemudi Rack & Pinion
Suspensi
Depan MacPherson Strut dengan Per Keong
Suspensi Belakang Torsion Beam dengan Per Keong
Rem Depan/Belakang
Cakram Ventilasi/ Teromol
Ban 185/65R15
Kapasitas Tempat Duduk 7 Penumpang
Tangki Bahan Bakar 45 Liter
Data test Performa New Suzuki Ertiga GX A/T
0-60 kpj 5,9 detik
0-100 kpj 14,7 detik
40-80 kpj 5,9 detik
0-201 m 12,5 detik
0-402 m 19,5 detik
Konsumsi
Dalam Kota 12,3 km/l
Luar Kota 19,3 km/l
Konstan 60 kpj 25,8 km/l
Konstan 100 kpj 19,3 km/l
Harga Rp 223,5 juta