Jadwal Pengetesan Lanjutan GESITS, Test Jalan Bulan Oktober

Dimas Pradopo - Senin, 23 Mei 2016 | 16:12 WIB

(Dimas Pradopo - )

Surabaya - Dihubungi lewat telepon selularnya beberapa waktu yang lalu, Ketua Team Riset GESITS DR. M. Nur Yuniarto menjelaskan serangkaian pengetesan masih dan terus akan dilakukan pada skutik listik GESITS buatan Garansido Group dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya.

Jadwalnya, pria ramah ini menjelaskan masih akan ada serangkaian tes di laboratorium. "Detailnya seperti tes durabilitas, kehandalan dan keamanan saat dikendarai," paparnya. Termasuk melakukan pengetesan sistem elektroniknya aman dari air dan kondisi lingkungan lainnya.

Sedang untuk tes jalan, rencananya akan dilakukan pada Oktober tahun ini. "Belum diputuskan apakah akan melakukan pengetesan di sekitar lab kita atau tes jalan, atau bahkan kombinasi keduanya," terangnya.

GESITS yang punya kepanjangan Garansindo Electric Scooter ITS ini memiliki motor listrik berspesifikasi 5 Kw. Sumber dayanya disimpan pada baterai lithium ion yang dapat menempuh jarak sejauh 80-100 km untuk satu kali pengisian baterai. Sedang top speed-nya diklaim bisa tembus 100 km/jam.

Kebutuhan waktu pengisian baterai sekitar 1,5 sampai 3 jam. GESITS juga sudah memiliki fitur regenerative brake, saat deselerasi otomatis motor listik akan melakukan pengisian baterai. Canggihnya, sistem motor listrik ini juga terintegrasi dengan android. 

Sistem penggeraknya menggunakan belt dengan single ratio yang punya perbandingan final gear 1:3,57. Sedang sasisnya menggunakan besi tubular diameter 1 inci. Untuk sokbeker belakang berbeda dengan skutik pada umumnya, tetap 1 sokbreker tapi posisinya di tengah layaknya motor sport. Pengeremannya sudah disc brake di kedua roda. 

Kabarnya, GESITS akan diusahakan dibanderol di bawah Rp 20 jutaan. Motor listrik ini akan diuji selama 5 sampai 10 ribu kilometer di segala kondisi cuaca sebelum diproduksi masal tahun depan dan dipasarkan pada 2018. (Otomotifnet.com)