Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

5.000 Unit Motor Listrik GESITS Dipesan Jadi Armada Telkom

Dimas Pradopo - Sabtu, 14 Mei 2016 | 14:43 WIB

Jakarta - Baru merilis prototipe GESITS, Garansindo dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya sudah menuai apresiasi dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Perusahan telekomunikasi ini memesan 5.000 unit Gesits.

"Dalam waktu dekat kita akan lakukan MoU," beber CEO Garansindo Group, M. Al Abdullah. Menurut pria ramah ini, skutik karya anak bangsa ini akan dijadikan armada teknisi IndiHome. Layanan telpon, internet dan TV kabel dari Telkom. 

Meski begitu, Telkom tetap akan mengikuti jadwal peluncuran produk masal GESITS pada 2018 mendatang. Selain itu, secara spesifikasi, kemungkinan akan ada penambahan box bagasi untuk membawa peralatan sang teknisi.

Motor listik GESITS ini rencananya akan dipasarkan dengan harga tak lebih dari Rp 20 jutaan. Spesifikasinya, GESITS dibekali dengan motor listrik berspesifikasi 5kW dan menggunakan baterai lithium ion yang disimpan di bawah jok. 

Dalam kondisi baterai terisi penuh, bisa menempuh jarah 80 sampai 100 km. Sedang pengisian baterai butuh waktu 1½ sampai 3 jam saja. 

Performanya, GESITS bisa diajak ngebut hingga 100 km/jam atau setara dengan skutik bermesin bakar dengan kapasitas 125 cc. Sistem penggeraknya menggunakan belt dengan single ratio yang punya perbandingan final gear 1:3,57. Jadi benar-benar automatic nih.

Selain bebas polusi, GESITS juga menawarkan biaya operasional yang lebih murah ketimbang sepeda motor bermesin bakar konvensional. Biayanya bisa ditekan hingga 50%. (otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa