Kiat Rubicon Club Klaten, Komunitas Baru Siap Eksis

Selasa, 26 Juli 2016 | 21:04 WIB

Kiat Rubicon Club Klaten

Klaten-Dalam helatan Bhayangkara Challenge Trail 2016 Klaten Bersinar, Minggu (24/7) ada rombongan yang nongol dan menjadi perhatian.

Tak lain adalah beberapa unit Jeep Wrangler Rubicon yang ikut menyambangi helatan off-road 2x1 yang digarap oleh Polres Klaten serta komunitas trail di Klaten itu.

Kenalin deh, mereka ini komunitas anyar pengguna Rubicon, namanya Kiat Rubicon Club Klaten (RCK). Sekedar informasi, nama Kiat adalah sosok kondang pemilik bengkel bodi mobil Kiat Motor di jalan Raya Solo Jogja KM4, Ngaran, Mlese Klaten.

Bengkel tersebut juga menjadi sarana berkumpul member pecinta, penggemar Jeep Wrangler Rubicon di Klaten.

“Kami kumpul dan terbentuk pada Sabtu (23/7). Kebetulan pula kami juga mendukung kegiatan Bhayangkara ini,” ucap H.Sukiat yang biasa disapa Kiat.

Bila melirik daftar nama susunan kepengurusan yang tengah disiapkan, nama Sukiat adalah penasehat dari RCK. Katanya lagi member Kiat RCK ada sekitar 20-an orang dengan latar belakang beragam.

Lantas setelah terbentuknya ini, beberapa agenda kegiatan akan digeber.

Ini disampaikan oleh rekan Kiat, FX. Sigit Setyawan, sekretaris RCK. Bahwa mereka akan menggelar kegiatan bakti sosial, wisata bersama.

Selamat beraktivitas.