Modifikasi All New Honda CB150R Streetfire 2016, Wow Bodi Kit Mirip Pabrikan!

Selasa, 6 September 2016 | 11:47 WIB

Untuk mengaplikasi bodi kit ini tidak perlu lagi datang ke bengkel. Tinggal kirim dan bisa dipasang sendiri

Probolinggo - Terlanjur beli All New Honda CB150R tapi ngiler tampang full fairing All New CBR150R? Hooo.. tenang! Rumah modifikasi Lent Automodified (LA) yang bermarkas di Probolinggo, Jatim baru saja merilis paket body kit dengan desain sporti untuk naked bike ini.

Bentuknya mengusung banyak sudut runcing yang streamline. Matanya tajam dan yang pasti area fairing lebih kekar lengkap dengan replika rangka deltabox. Joknya berundak lengkap dengan cover single seat.

Eh, di bodi belakang juga ada lubang kecil mirip All New Honda CBR250RR.

Modifikasi CB150R Lent Probolinggo

Materialnya dari fiber dan memiliki detail kerapian yang cukup tinggi mirip produk pabrikan, hasilnya bukan cuma enak dilihat tapi juga memudahkan pemasangan. Sehingga karya home industry ini bisa diproduksi masal dan bisa diaplikasi plug and play.

“Jadi, jika ada orang yang tertarik untuk mengaplikasi body kit ini tidak perlu lagi datang ke bengkel kami. Tinggal kirim paket body kit dan langsung bisa memasangnya sendiri,” buka Adhi Wicaksono, bos LA. Menurut modifikator yang akrab disapa Siwe ini.

Faktor yang tak kalah sulit kala membuat sebuah desain body kit plug and play adalah menentukan letak braket. Untuk yang satu ini, Siwe sama sekali tidak mengubah posisi dudukan bodi di rangka.

Pria berkacamata minus ini juga tetap mempertahankan komponen asli bawaan motor, seperti stoplamp yang masih cocok dipadukan dengan bodi belakang buatannya.

Menguatkan kesan kekar, beberapa bagian dibuat dengan sistem kondom seperti tangki dan swing arm. Memang setelah tampilan jadi lebih kekar, minimal ukuran ban harus dibuat lebih besar agar tampak proporsional.

Bahkan pada motor demo ini, dipasangi pelek Axio yang lebih lebar. Hasil keren kan? Atas bawah tampak padat dan berisi. Lalu berapa sih harga paket ini?

“Tidak sampai Rp 5 juta loh,” tutup Siwe. Minat? (Otomotifnet.com / Ronie)

 

Plus: Pemasangan body kit plug and play dan bisa dilakukan sendiri
Minus: Perlu tambahan aksesori aftermarket khususnya di kaki-kaki untuk mengimbangi desain fairing yang lebih berotot 

Data Modifikasi:
Ban depan : Zeneos ZN 62 110/70-17
Ban belakang : Zeneos ZN 62 150/60-17
Pelek depan : Axio Custom 3.00x17
Pelek belakang : Axio Custom 4.50x17
Setang : Rizoma Replica
Cakram depan : Agras
Handle : Ride It
Headlamp : Honda Blade
Footstep : BAD
Knalpot : Galvince
Spion : Agras
Lent Automodified : 0335-422211 / 081332111248