MEDAN – Zefri Adi (Honda Deli indako Nissin FDR NHK MMS Holly 56) berhasil menguasai jalannya balap Honda Dream Cup kelas HDC 1 (Sport 150 cc Tune Up terbuka) yang digelar Minggu (11/9) di trek Alun–alun Kota Sabat, Langkat, Sumatera Utara.
Zefri langsung melesat meninggalkan rival beratnya sejak awal balapan hingga balapan berakhir selama 16 lap. “Penguasaan racing line dan konstan merupakan kunci utama,” jelas Zefri.
Persaingan seru justru terjadi di perebutan posisi 2 dan 3 antara M. Darihaq (TSI 46N) yang start dari posisi 3. M. Darihaq hanya butuh 1 lap saja sudah bisa menempati dan mengamankan runner-up hingga bendera finish dikibaskan. “Ini pertama kalinya saya bawa motor injeksi, sehingga masih banyak belajar bersama teman – teman yang sudah senior di sini,” ucap M. Darihaq.
Peringkat ketiga berhasil diraih Abdul Malik yang juga berasal dari Aceh dari tim Honda Capella FIF Astra NHK Racing Team. Abdul Malik yang memulai balapan dari posisi 7 ini justru bisa terus memacu Honda All New CBR150R sampai akhirnya menempati juara 3 dan mencetak waktu terbaik di kelas HDC 1 44,890 detik.
“Butuh kesabaran selama balap berlangsung, bahkan selepas start sempat melorot ke posisi 9 di tikungan pertama. Akhirnya coba untuk memaksa terus dan tetap menjaga racing line jangan sampai ngaco."
"Cukup sulit balap menggunakan motor tipe sport di sirkuit ini terutama balik arah di tikungan 3 yang sangat sempit,” ujar Abdul Malik.
Ivon Nanda asal Sumatera Barat dari tim Honda Kitakita Kawahara NHK Mimaki IRC SSS yang merupakan juara MP1 region Sumatera hanya sanggup menempati posisi 4, padahal Ivon sempat menempati posisi 3 namun tidak bertahan lama.
Ega Fajar Julian pembalap asal Padang dari tim Honda Capella FIF Astra NHK Racing Team yang start dari posisi 2 justru harus puas menyelesaikan balapan di posisi 7 setelah terjatuh di tikungan pertama ketika tersisa 3 putaran terakhir. (otomotifnet.com)
2. M. Darihaq NAD TSI 46N
3. Abdul Malik NAD Honda Acapella FIF Astra NHK Racing Team