Toyota Etios Facelift Dapat Rem ABS dan Engine Mounting Hidrolik

Bagja - Selasa, 13 September 2016 | 08:18 WIB

(Bagja - )

Jakarta - Toyota tidak sekedar melakukan permakan pada wajah Toyota Etios facelift saja, tapi juga meningkatkan fitur keselamatan. 

Interior Toyota Etios Platinum mendapat instrumen cluster yang baru, dengan desain speedometer dan digital tachometer. Penambahan juga sudah termasuk airbag dan rem ABS sebagai standar.

ISOFIX untuk keselamatan anak juga tersemat. Menguatkan bodi samping dan struktur tubular di belakang pun diperkuat, sehingga secara keseluruhan meningkatkan berat tubuhnya sampai 20 kg.

Sektor mesin juga mendapat perhatian. Toyota sudah mengganti karet engine mounting dengan sistem hidrolik sehingga bisa meredam getaran dengan lebih baik. Dan untuk mesin dieselnya, dibekali kopling yang lebih ringan. (otomotifnet.com)