Jakarta - Punya bagasi berkapasitas 23 liter membuat Yamaha NMAX tidak lagi dibekali gantungan helm.Emang sih cukup untuk menyimpan satu helm full face. Tapi kalau bawa barang lain seperti helmuntuk boncenger, jas hujan, sarung tangan atau lainnya, helm mau ditaruh di mana?
Ini jadi salah satu unek–unekyang diutarakan Novianto.“Setiap hari selalu bawa helm 2 buah karena kerja satu arah dengan istri. Ketika diparkiran bingung harus taruh helm di mana?” keluh Novianto, pengguna Yamaha NMAX berwarna gun metal ini.
Enggak mau berlama-lama mengeluh, pria yang suka main offroad adventure pakai trail ini hunting di sekitar Jl. Kebon Jeruk III, Jakbar. “Akhirnya dapat gantungan helm universal tapi sepertinya memang khusus untuk NMAX karena punyabentuk yang aneh (gbr.1). Harganya juga murah gak sampai Rp 30 ribu untuk sepasang,” senangnya.
Pemasangan juga mudah tidak perlu menambah dudukan atau merusak bagian bodi, karena gantungan dibaut bareng dengan penutup aki. Alat yang dibutuhkanuntuk memasangnya hanya obeng plus atau kembang, sudah pasti pemasangan bisa dilakukan sendiri.
Pertama, buka dulu dua baut penutup aki menggunakan obeng kembang yang sudah disediakan (gbr.2).
“Lanjut pasang gantungan helm tepat di lubang yang sudah disediakan,” lanjut Novianto yang punya grup tongkrongan sesama NMAX riders bernama Sarapan Keder atau SarKed. Nah setelah terpasang, jadinya seperti ini (gbr.3).
Jika keduanya sudah terpasang kencang saatnya mencoba untuk menggantungkan helm, dan ternyata tidak mentok bodi atau bagian jok ketika helm digantungkan (gbr.4). Gak usah bingung lagi ketika bagasi penuh! •(Fariz / otomotifnet.com)