ICE Honda CR-V 2005, Terus Mengejar Keuntungan

Parwata - Rabu, 9 November 2016 | 08:28 WIB

(Parwata - )

Bila tidak sedang di site pekerjaan, pria ini selalu mengincar kontes audio untuk merebut gelar-gelar juara

Jakarta - Beberapa kali menggaet gelar champion di kontes audio SQL (Sound Quality Loud), termasuk yang terakhir di EMMA Qualifying Round 2 dengan kelas SQL Master 4W hingga mendapat skor SPL 141,8 dB. Bayu Aditya Swadika sepertinya masih belum puas dengan pencapaian yang sudah didapat Honda CR-V-nya.

“Makanya sampai sekarang saya ikutkan kontes terus, kemarin sempat menang di beberapa kontes SQL iCAN, EMMA dan terakhir ini saya coba di Blackauto Blackthrough Tangerang, siapa tahu beruntung lagi,” ujar Bayu. Masih andalkan setting yang kurang lebih sama, namun karya workshop Mega Agung Car Audio ini ternyata memiliki keunikan tersendiri. Misalnya, speaker di jok baris kedua yang biasanya kosong, namun turut diisi.

“Optimalnya baris kedua dimatikan, namun kalau ada penumpang, bisa dinyalakan juga supaya di belakang dapat suara yang rata,” tambah pria berdomisili di Bogor ini. Yang menarik, terdapat 2 prosesor Venom Pandora di bawah speaker. Kok sampai pakai dua? “Ini agar sistemnya bisa full aktif SQ dan SQL. Yang satu disambungkan ke sistem SQ di depan dan yang satu lagi untuk mengatur belakang saja. Keduanya bisa diubah-ubah via pengendali di dasbor,” ujar pria dengan tinggi badan 175 cm ini.

Sebagai finisher, dua subwoofer 12 inci dibuatkan boks ported. Dinilai oleh juri Atok Purnomo sejauh 5 meter dari bagian belakang, CR-V ini berhasil memperoleh skor 138,4 dB. Sayangnya, meski mengalahkan mayoritas pesaing, Bayu harus puas dengan posisi 1st Runner Up di event Blackauto Blackthrough ini.

Uniknya lagi, SUV miliknya ini juga dilengkapi konfigurasi khusus aliran SQ (Sound Quality) saja untuk menghibur dirinya sendiri setelah kontes selesai. Cukup tekan switch, semua sound system di belakang mati dan menyisakan sistem 3-way di depan. “Pernah coba ikut EMMA kelas SQ 4k, tapi sepertinya masih kurang beruntung, jadi enggak bawa pulang piala, hehehe,” tutup Bayu.  Sano.otomotifnet.com


Data Modifikasi:
Head Unit: Pioneer DEX-P99RS
Processor: 2 Venom Pandora VPR1-MkII
Speaker Front: 3-way Mercury R62
Speaker Rear: 3-way Venom Intelligent Signature VI 6S, Venom Intelligent VX 4 HT Horn Tweeter
Subwoofer: 2 Venom VX 6012 12 Inch
Power Amplifier: Venom Silver V-1000.4 SII, Venom Silver V-800.4 SII, Venom Intelligent VI-100.4D, Venom Intelligent VI-150.4
Monoblock Amplifier: Venom Intelligent VI 10000.1D
Capacitor Bank: 2 Venom Diablo VCD2.0F
Cables: Venom (RCA), Tchernov (Speaker)
Workshop: Mega Agung Car Audio (+62 251 7558246)