Bandung - Buat yang lagi cari kendaraan compact SUV, dan tertarik meminang Mazda CX-3, sampai akhir Mei 2017 ini, PT Eurokars Motor Indonesia ada penawaran menarik untuk calon pembeli.
"Untuk pemesanan (SPK), hanya dari awal April hingga akhir Mei saja, ada program launching price," kata Ricky Thio, Sales, Marketing & Public Relation Director di sela acara media test drive CX-3 di Bandung, 20 April.
Mazda CX-3 punya dua varian, tipe Touring dan Grand Touring. Untuk program launching price, tipe Touring dijual dengan harga Rp 388 juta dan tipe Grand Touring dijual seharga Rp 435 juta. Harga tersebut merupakan harga on the road untuk wilayah Jadetabek.
Setelah akhir Mei, harga rencananya akan kembali normal, CX-3 Touring harganya Rp 399 juta dan tipe Grand Touring dijual dengan Rp 459 juta.
Sekadar informasi, Mazda CX-3 berkapasitas 2.000 cc ini resmi diperkenalkan pada bulan Maret lalu, dan pemesanan CX-3 sampai saat ini menurut Ricky Thio sudah mencapai 200 unit.
PT. Eurokars Motor Indonesia sendiri menargetkan penjualan CX-3, "Sekitar 1.700 unit, dari total target penjualan 7.000 unit setahun. * (Otomotifnet.com)