Honda Vario 150 eSP
Menurut buku servisnya, Vario 150 eSP harus servis berkala tiap kelipatan 4.000 km, “Banyak part yang di cek dalam servis rutin, tapi hal utama biasanya dengan penggantian oli, pengecekan kerenggangan klep, serta pembersihan filter udara.
Dan bila ditemukan kerusakan pada komponen, disarankan untuk ganti baru,” papar Rahmat Setiawan Kepala Mekanik AHASS - Gunung Sahari, Jakarta Pusat. Selanjutnya penggantian oli transmisi atau oli gardan tiap 8.000 km , di butuhkan 2 botol dengan isi 120 ml untuk Vario 150 ini.
Nantinya akan banyak penggantian part mulai di 16.000 km, sudah harus megganti saringan udara, busi, oli mesin, dan oli transmisi kembali. Sama seperti Yamaha, servis skutik Honda ini juga diberi gratis jasa servis selama satu tahun. Tapi oli cuma servis pertama saja yang gratis.
Ahass Wahana - Gunung Sahari 021-6263257
Tabel Harga:
Servis 1.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli mesin: Gratis
Total: Gratis
Servis 4.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli mesin: SPX 2 Rp 47.500
Total: Rp 47.500
Servis 8.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli mesin: SPX 2 Rp 47.500
Oli gardan: Rp 12.000 x 2
Busi: Rp 17.500
Total: Rp 89.000
Servis 12.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli Mesin: SPX 2 Rp 47.500
Servis CVT: Rp 100.000
Total: Rp 147.500
Total biaya servis tahun pertama Rp 284.000
Sama seperti Vario 150 eSP, PCX 150 juga diagendakan servis berkala tiap kelipatan 4.000 km. Olinya direkomendasikan pakai tipe AHM Oil SPX 2 yang sudah full sintetik.
“Oli untuk PCX ini disarankan pakai tipe SPX 2, tipe ini punya visikositas yang sama dengan MPX2 yaitu 10W-30, namun untuk SPX2 sudah full sintetik,” buka Timbul Suwardi selaku Workshop Head di AHASS Wahana - Gunung Sahari.
Filter udaranya tipe kertas yang dilapisi oli jadi tidak boleh dibersihkan apalagi dicuci, “Filter udara cukup di lap saja jangan sampai dibersihkan karena dapat menghilangkan kandungan olinya,” tuturnya.
“Sedang jadwal penggantian filter ini maksimal 16.000 km. Namun bisa lebih cepat jika kondisi jalanan sangat kotor mungkin di 13.000 km filter udara sudah harus diganti,” wanti pria berpostur sedang ini.
“Kerenggangan klep untuk PCX ini 0,15 mm untuk in dan 0,25 mm untuk ex namun jika tidak ada gejala mesin berisik sebaiknya tidak perlu disetel. Selanjutnya semprot throttle body menggunakan carburator cleaner, terakhir reset dan cek kinerja mesin beserta semua sensor menggunakan HiDS-Injection Diagnostic Tool”, sahut Heryandi salah satu mekanik di sana.
Ahass Wahana - Gunung Sahari 021-6263257
Tabel Harga:
Servis 1.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli mesin: Gratis
Total: Gratis
Servis 4.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli mesin: SPX 2 Rp 47.500
Total: Rp 47.500
Servis 8.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli mesin: SPX 2 Rp 47.500
Oli gardan: Rp 12.000 x 2
Busi: Rp 17.500
Total: Rp 89.000
Servis 12.000 km:
Jasa servis: Gratis
Oli Mesin: SPX 2 Rp 47.500
Servis CVT: Rp 200.000
Total: Rp 247.500
Total biaya servis tahun pertama Rp 384.000
Vespa Sprint 150 i-get
Untuk tahun pertama, dalam buku servis tercantum bahwa Vespa ini perlu 3 kali lakukan servis berkala tiap kelipatan 5.000 km. Yang pertama dilakukan pada 1.000 km awal atau 1 bulan yaitu filter oli mesin untuk melihat apakah ada sisa gram ketika perakitan mesin di pabrik.
“Volume oli yang dibutuhkan 1,3 liter, jadi harus membeli 2 botol untuk mencapai volumenya,” ucap Purwono Kepala Mekanik di PREMIER VESPA Kebayoran.
Servis kedua pada 5.000 km tidak ada penggantian part begitu juga oli mesin, hanya dilakukan pengecekan dan pelumasan part saja.
Oleh karena itu Purwono merekomendasikan agar melakukan penggantian lebih cepat. “Jika melihat kondisi jalan Jakarta yang macet apalagi jika pemkaian rutin, disarankan untuk melakukan penggantian oli tiap 3.000 km atau maksimal di kelipatan 5.000 km saja,” tutup pria ngebengkel di Jl. Kebayoran Lama, Jaksel ini.
Selain itu umur v-belt Vespa cukup singkat yaitu hanya 12.000 km, lain dengan v-belt skutik Jepangan yang mencapai 25.000 km menurut buku servisnya.
Yang perlu diingat adalah tidak adanya kupon gratis baik untuk jasa servis maupun oli mesin, jadi konsumen harus menyiapkan kocek lebih nih untuk servis berkala selama satu tahun pertamanya.
Premier Vespa - Kebayoran 021-5306601
Servis 1.000 km:
Jasa servis ringan: Rp 72.000
Filter oli mesin: Rp 46.750
Oli mesin: Rp 79.500 / botol
Total: Rp 277.750
Servis 5.000 km:
Jasa servis ringan: Rp 72.000
Total: Rp 72.000
Servis 10.000:
V-belt: Rp 283.000
Filter oli mesin: Rp 46.750
Jasa bongkar CVT: Rp 60.000
Total: Rp 389.500
Total biaya servis tahun pertama Rp 739.250