Jakarta - Anda pemilik atau berniat memiliki Yamaha YZF-R25? Wajib tahu nih jadwal servis motor sport dua silinder ini. “Dalam buku panduan servis sudah tertulis kalau penggantian oli tiap kelipatan 5.000 km,” ajak Pieter Adi Nugraha kepala mekanik Yamaha Flagship (DDS) Cempaka Putih.
“5.000 km juga merupakan batas maksimal penggunaan oli bahkan disarankan untuk mengganti pada kelipatan 3.000 km bila rutin melewati kondisi jalan macet,” jelas pria pendiam yang akrab disapa Pieter ini.
Masih soal oli, agar kotoran di dalam mesin enggak menumpuk, filter oli juga wajib diganti tiap 20.000 km atau sekitar dua tahun sekali. Oiya, saat melakukan penggantian filter oli, jumlah oli harus ditambah. Jika hanya melakukan penggantian oli, cukup masukan 1,8 liter tapi jika dibarengi dengan penggantian filter oli, maka butuh 2,1 liter.
Selanjutnya adalah busi, dua busi berkode NGK CR9E harus dijaga kerenggangannya agar selalu berada di 0,7 – 0,8 mm. Oiya, setiap 10.000 km keduanya harus diganti ya!
“Yang harus dicek juga adalah kebersihan filter udaranya, karena sudah tipe basah jadi tidak perlu lagi dibersihkan. Cukup dilihat kondisinya, jika terlalu kotor langsung ganti. Wajarnya, filter udara diganti tiap 15.000 km tapi bisa lebih cepat kalau sering berada di tempat lembab dan berdebu,” lanjut pria berkacamata ini.
Lakukan juga servis injeksi menggunakan injector cleaner. Di DDS Yamaha ditawarkan paket menggunakan cairan carbon cleaner yang disuntikan ke injektor dan ruang bakar.
“Direkomendasikan untuk melakukan servis ini tiap 10.000 km,” jelasnya. Lalu berapa biaya yang harus dikeluarkan di tahun pertama? Hemm.. ternyata ringan.
Di tahun pertama masih ada servis gratis sebanyak 4 kali. Oli juga gratis satu kali di servis pertama. Artinya, cuma keluar duit untuk beli oli mesin dua kali servis masing-masing butuh dua botol dan satu kali beli busi. Totalnya cuma Rp 310 ribuan! Terjangkau kan! • (otomotifnet.com)
Daftar Pengecekan
Suspensi depan & belakang
Cek fungsi kelistrikan & lampu
Periksa rem depan & belakang
Setel handle gas
Periksa roda
Periksa kelayakan ban
Periksa baut pengikat
Periksa busi & kompresi
Cek gerak bebas kemudi
Periksa tegangan & charge battery
Periksa & ganti oli mesin
Periksa tekanan ban
Periksa aliran oli & stel klep
Periksa & stel putaran mesin
Periksa system injeksi & cetak hasilnya
Periksa indicator warning light.
Daftara Harga Dan Biaya
Servis ringan Rp 100.000
Servis besar Rp 300.000
Oli mesin Rp 70.000 @ 1 botol
Filter udara Rp 89.000
Filter oli Rp 62.000
Busi Rp 15.000 @ 1 item
Kampas rem depan Rp 324.000
Kampas rem belakang Rp 140.000
Estimasi selama 1 tahun / 12.000 km Rp 310.000
Yamaha Flagship (DDS) Cempaka Putih, Jakpus : 021 4215888
Editor | : | Otomotifnet |
KOMENTAR