Nissan Micra Dapat Bintang 5 & 4 Euro NCAP Cuma Karena Beda Fitur Standar Safety

Rabu, 31 Mei 2017 | 19:21 WIB

Brussels - Bila MINI Countryman sukses menggondo lima bintang di tes tabrak Euro NCAP yang dilansir (31/5), Nissan Micra menggondol nilai serupa untuk varian dengan fitur safety yang lengkap.

Sementara untuk Nissan Micra dengan fitur safety standar hanya mendapatkan 4 bintang.

Hanya mendapatkan 4 bintang dikarenakan fitur keselamatannya tidak komplet

Beda 5 dan 4 bintang itu dikarenakan perangkat AEB pedestrian dan lane assistance tidak menjadi kelengkapan standar melainkan tambahan.

Jadi Nissan Micra varian standar harus puas menggondol 4 bintang ketimbang yang varian dengan fitur tambahan keselamatan yang lengkap. (otomotifnet.com)

Nissan Micra dengan fitur safety lengkap berupa AEB mendapatkan lima bintang