Asal Nggak Nahas Valentino Rossi Bisa Juara, Ini Info Ketidakberuntungannya....

Rabu, 31 Mei 2017 | 21:53 WIB

Italia - Putaran 6 MotoGP berlangsung di sirkuit Mugello (4/6) akhir pekan ini, tentu menjadi motivasi tersendiri buat pembalap tuan rumah, Italia, bisa juara di sini, terlebih lagi bagi seorang Valentino Rossi.

Bukan tanpa dasar bila menyinggung sirkuit Mugello selalu dikaitkan dengan seorang Valentino Rossi, pembalap Movistar Yamaha MotoGP, yang menjadi juara terbanyak di trek berjarak 5,245 km dengan total 8 kali menang (1 kali GP 250 dan 7 kali MotoGP).

Di era 2002-2008, Valentino Rossi tak terbendung yang sekaligus di 2008 menjadi pamungkas buat Valentino Rossi merasakan puncak podium Mugello.

Terhitung 2009-2016, Mugello seolah tak bersahabat dengan Valentino Rossi.

Sebuah tantangan buat Valentino Rossi memecahkan kutukan nggak pernah menang di Mugello dalam rentang 8 musim.

Apa Valentino Rossi bisa menghentikan paceklik juara atau malah rekor tak pernah juaranya lebih panjang tahun ini?

Beberapa hal Valentino Rossi susah juara di Mugello. (otomotifnet.com)

1. Kondisi belum fit setelah kecelakaan motocross di Misano pekan lalu memang tak membuat Valentino Rossi mengalami cedera serius, namun rasa sakit masih terasa dan Valentino Rossi harus dibantu obat pereda sakit (pain killer) bila tetap tampil.

2. Nahas sejak kecelakaan GP Italia 2010 yang membuat cedera patah tulang kaki, Valentino Rossi terjungkal di sesi latihan bebas dan absen hingga beberapa bulan dan membuat kehilangan juara dunia tahun ini direbut Jorge Lorenzo.

3. Penampilan dua musim bersama Ducati (2011-2012) yang menjadi musim terberat dalam karier Valentino Rossi harus puas finish urutan 6 dan 5.

4. Reuni kembali dengan Yamaha di 2013 sempat menerbitkan harapan untuk bisa merenggut kemenangan di Mugello, eh gagal lagi gara-gara terlibat insiden tabrakan dengan Alvaro Bautista.

5. Sudah mulai beradaptasi lagi dengan Yamaha (2014) terbukti mulai tampil kompetitif, namun memang diakui performa Marc Marquez dan Jorge Lorenzo musim itu terbilang tangguh dan Valentino Rossi harus puas meraih podium tiga.

6. Musim 2015 yang masih membuat Valentino Rossi sulit juara di Mugello di musim 2015 dikarenakan performa lawan lebih merata di mana di kontestan tim pabrikan, khususnya Ducati dan lagi-lagi Valentino Rossi gak juara di Mugello harus puas podium ketiga di belakang Jorge Lorenzo dan Andrea Iannone.

7. Bisa jadi 2016 menjadi tahun Valentino Rossi menghentikan belum pernah juara di Mugello setelah terakhir di 2008, dengan indikator Valentino Rossi merenggut pole position di GP Italia tahun itu, namun sayang motornya Valentino Rossi meleduk di saat balapan dan lagi-lagi membuatnya gagal juara di Mugello.

8. Sejak 2009 sampai tahun lalu, Mugello yang notabene sirkuit Italia dan sejatinya jadi milik pembalap asal Italia tidak berlaku, juara di Mugello di 8 tahun belakangan malah pembalap non-Italia, di antaranya Casey Stoner (2009), Dani Pedrosa (2010), Marc Márquez (2014) dan Jorge Lorenzo (2011-2013 dan 2015-2016) sekaligus menjadikan Jorge Lorenzo juara di Mugello terbanyak kedua setelah Valentino Rossi.