Jakarta – Anda penggemar brand Mazda? Jika jawabannya iya, maka Anda menjadi penggemar salah satu mobil paling aman menurut Insurance Institute for Highway Safety, USA.
Juga masuk ke dalam list Top Pick + dari institut ini.
Diulas carscoops.com, bukan hanya satu tapi tiga model, Mazda3, Mazda6, CX3 dan yang baru saja masuk, CX9.
Semua model ini berhasil mendapatkan nilai tertinggi di semua lima tes benturan dan juga lolos uji lampu depan yang ketat dengan kluster penerangan depan LED standar.
Semua hasil ini sudah lebih dari cukup untuk bisa masuk rating Top Safety Pick dan layak mendapatkan imbuhan ‘Plus’ di belakangnya.
Semua karena sistem front crash avoidance yang menjadi fitur standar di semua model Mazda ini.
Model mobil lain di kelas mid size SUV menurut IIHS yang juga mendapatkan nilai tinggi antara lain, Honda Pilot, Hyundai Santa Fe dan Toyota Highlander.
Sementara Acura MDX dan RDX, Audi Q5, Buick Envision, Lexus NX dan RX, Mercedes-Benz GLE serta Volvo XC60 mendapatkan nilai tertinggi di kelas mid-size luxury SUV. (otomotifnet/Ario)