Biar Tampilan & Performa Ala Kanjozuku, Honda Civic Estilo 1994 Ini Dimodifikasi Abis-abisan

Senin, 31 Juli 2017 | 20:58 WIB

Jakarta - Riswan Rusdiansyah pantas disebut Hondanista. Dan pilihannya adalah Honda Civic Estilo, yang dinilainya memiliki tampilan timeless dan performa mumpuni.  

Sempat eksis dengan Civic Estilo berwara Supersonic Blue Pearl ala Acura Integra GSR, kini Riswan kembali stand out dengan tampilan lebih fresh. 

Cerita Riswan ketika membangun Civic Estilo berwarna abu-abu ini berawal dari rasa penasaran. Sedang main ke bengkel temannya, saat itu, dia melihat sesosok Civic Estilo yang dibiarkan tak terawat. 

“Mobilnya didongkrak pakai jack stand. Mesin, interior dan suspensi ada, tapi belum sempat terpasang. Yang buat gue tertarik, bodinya masih bagus banget,” sahutnya bersemangat.

Tidak berpikir dua kali, Riswan langsung memboyong dan menentukan konsep restorasinya. “Gue garap ulang total. Bodi dikerok semua sampai ke dek dan fender-fendernya,” sahutnya. 

Selain itu, Riswan juga terinspirasi dengan tampilan dan performa ala kanjozoku alias pembalap liar yang eksis di jalan bebas hambatan di kota Osaka, Jepang. 

Kanjo street racer umumnya menggunakan hatchback Honda yang terkenal gesit, seperti model Civic Nouva dan Estilo dengan engine swap. 

Eksterior

Setelah bodi dikerok semua, Riswan melaburkan warna abu-abu. “Namanya Battleship Grey, karena terinspirasi sama warna abu-abu kapal perang. Yang mix teman sendiri,” terangnya. Cat dan pernisnya menggunakan Spies Hecker.

Setelah itu Riswan memilih part baru di hampir semua komponen bodi, seperti lampu depan dan belakang, kaca hingga ke karetnya. Tujuannya, agar benar-benar fresh layaknya baru.