Daihatsu Gran Max Disulap Jadi 'Moko' Buat Dagang, Ini Ceritanya

Iday - Selasa, 19 September 2017 | 07:31 WIB

(Iday - )

BANDUNG - Sebanyak 110 unit Daihatsu Gran Max disulap jadi “Moko” (Mobil Toko).

Aksi ini akan ditunjukkan dalam Festival Bisnis berlabel Bandung Oto Trade Market (BOTRAM) Bandung Oto Trade Market (BOTRAM) 23-24 September 2017, demikian dirilis Astra Daihatsu Motor (18/9).

Gran Max “Moko” adalah modifikasi dari Gran Max standar menjadi mobil  “Toko” untuk kegiatan usaha.

Dalam acara ini, tampil berbagai bentuk Gran Max “Moko” dalam berbagai macam model. 

Baik untuk kuliner, fashion bagi pengunjung yang ingin tampil trendy, dan berbagai macam toko industri kreatif lain.

Gran Max sendiri merupakan andalan Daihatsu di segmen niaga. Bukan hanya untuk pasar lokal melainkan juga Jepang.

Sejak 2008 Gran Max diekspor ke Jepang sekitar 1.000 unit sebulan.

“Daihatsu merayakan ulang tahun ke-110 tahun 2017 ini, sementara kota Bandung merayakan ulang tahun ke-207 tahun. Semoga kota Bandung dan Daihatsu dapat terus berkembang dan terus melayani masyarakat Indonesia, khususnya di Jawa Barat,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relation Division Head, PT Astra International Tbk – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO). (Otomotifnet.com)