Mitsubishi Lancer Pindah Aliran Dari Gaya Rally Ke Touring, Alasannya Cuma Begini

Parwata - Kamis, 9 November 2017 | 19:38 WIB

Mitsubishi Lancer Evolution RS II (Parwata - )

Otomotifnet.com - Beberapa tahun silam Ferry menebus Mitsubishi Lancer Evolution RS II ini dari pemilik sebelumnya yang menggunakan mobil ini untuk rally.

"Sekarang saya pakai untuk turun di Japanese Super Touring Championship (JSTC) di Sentul," bilang Ferry.

Wah, beda 'alam' tuh!

"Sama pemiliknya yang dulu mobil ini pernah dikirim ke Ralliart New Zealand untuk dibangun ulang. Mulai dari reinforced bodi dan chassis, rollcage, mesin, dan suspensi dikerjakan disana," ujar ayah dua anak yang hobi balap ini.

 

Kyn/otomotifnet
Mesin. Mitsubishi Lancer Evolution RS II. Mesin dimodifikasi ulang di bengkel Engine+ Motorsport

Di tangan Ferry, mobil ini dikirim ke Engine + di Sunter untuk persiapan balap touring ini.

Oleh Yudhistira, salah satu punggawa Engine +, dilakukan beberapa penyesuaian.

"Suspensi kita ganti pakai coilover ... yang lebih cocok untuk touring, peleknya ada beberapa. Sekarang lagi pakai Advan RG I 16x7 inci pakai ban Accelera 651 225/50R16," tukas Yudhis.