Kabar Si Bongsor Toyota Hiace Makin Populer Di Dunia Travel

Iday - Sabtu, 18 November 2017 | 08:30 WIB

Toyota HIACE jadi salah satu tulang punggung Toyota di sektor komersial (Iday - )

Otomotifnet.com – Anda yang suka berwisata, bisa melihat kalau populasi Toyota Hiace makin banyak.

Pasalnya, sekarang makin banyak perusahaan tour dan travel yang memakai Toyota Hiace sebagai armadanya.

Soalnya Si Bongsor ini terbilang sangat memadai untuk membawa banyak penumpang, apalagi penumpang masih bisa dibuat nyaman di dalamnya.

Maka tak heran, beberapa jasa travel kelas premium menggunakan Toyota Hiace.

Disebut premium, karena van ini memang enggak murah jika dibandingkan dengan van yang basisnya truk ringan yang diberi kabin. 

Harga jualnya di atas Rp 400 juta.

Nah, data wholesales Gaikindo, penjualan mobil commuter ini mencatat angka 2.116 unit hingga September tahun 2017 ini.

Menurut pihak Auto2000, penjualan mobil di sektor komersial memang mengalami pertumbuhan.

“Mobil commuter kita Toyota Hiace juga alami peningkatan,” ujar Martogi Siahaan, Chief Marketing Auto2000 di Depok, Jabar (17/11).

Menurutnya pada tahun lalu pembeli mobil komersial turun signifikan, berbeda dengan tahun ini yang mengalami peningkatan.

Begitulah kisah tentang Toyota Hiace di Indonesia.