AM Fadly Tampil Ganas Di Race 1 AP250, Setelah Didatangi Juara Dunia

Joni Lono Mulia - Sabtu, 2 Desember 2017 | 20:00 WIB

AM. Fadly dikunjungi Jonathan Rea di starting grid sebelum start kelas AP250 yang ternyata pembalap idolanya (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Race pertama balap motor Asia, Asia Road Racing Championship (ARRC) Thailand kelas AP250 jadi kesan tersendiri buat AM. Fadly

AM. Fadly, pembalap tim Manual Tech KYT Kawasaki Racing, sempat tampil sengit di race pertama ARRC AP250 saat memperebutkan posisi ke-4.

Meski di akhir lomba, AM. Fadly terpaksa harus puas finish di posisi ke-10.

BACA JUGA: Ada Penampakan di Kap Mesin, Mobil Ini Alami Kecelakaan di Balap

Akan tetapi, penampilan sengit AM. Fadly di awal hingga separuh lomba dan sempat merepotkan Gerry Salim lo dan ternyata ada pemicunya.

Pemicunya berlangsung di jelang start balapan, tepatnya saat line-up di starting grid.

AM. Fadly didatangai oleh juara dunia WSBK musim ini, Jonathan Rea, di starting grid.

AM. Fadly dan Jonathan Rea pun sempat berbincang dan berfoto bareng.

Hal itu seperti unggahan di akun Instagram AM. Fadly @amfadly108.

"Di starting grid bersama idolaku," cuit AM. Fadly.